Pedestrian juga bakal dibangun dimulai dari sepanjang kawasan Jalan A Yani depan Bakso Batuah Martapura, selain pengerjaan pedestrian di Jalan A Yani depan Masjid Agung Al Karomah dan Pasar Batuah Martapura yang saat ini tengah berlangsung.
BANJAR,koranbanjar.net – Ibukota Kabupaten Banjar yakni Kota Martapura terus bersolek, antara lain dengan pembuatan pedestrian, berupa trotoar bagi pejalan kaki, drainase, jalur khusus disabilitas dan fasilitas pendukung lainnya.
Dikatakan Sekretaris Dinas PUPR Kabupaten Banjar Hanafi didampingi Kabid Cipta Karya Irwan Jaya, pedestrian depan Bakso Batuah dan kawasan lainnya itu direncanakan kelanjutan dari pedestrian depan Masjid Agung Al Karomah dan Pasar Batuah.
Irwan Jaya menambahkan, pembangunan pedestrian dilaksanakan di Jalan A Yani kawasan Pasar Martapura arah Banjarmasin, lalu berikutnya disambung Jalan A Yani arah Hulu Sungai.
Dilakukan pembongkaran drainase yang ada untuk dibuat lebih baik lagi. Karena, drainase ada sekarang sudah tidak memungkinkan dan perlu perbaikan.
“Nanti setelah selesai pedestrian depan Masjid Agung Al Karomah dan Pasar Batuah, direncanakan hal serupa di seberangnya,” cetus Irwan Jaya, waktu lalu kepada koranbanjar.net.
Pantauan koranbanjar.net terhadap drainase di kawasan Jalan A Yani seberang Pasar Batuah, nampak banyak sampah-sampah plastik di dalamnya. Malahan di tempat tertentu ada genangan air kotor di drainase tersebut. (dya)