Tak Berkategori  

PDAM Intan Banjar Siap Berpartisipasi Pada Pelatihan Penulisan Tahun Depan

BANJARBARU, KORANBANJAR.NET – Dalam rangka memeriahkan hari ulang tahun kota Banjarbaru yang ke-19, Koran Banjar yang merupakan bagian dari PT Media Banjar Grup melaksanakan pelatihan menulis bagi SKPD, BUMN, BUMD dan Umum se Kota Banjarbaru. Kegiatan ini dilaksanakan di Aula Gawi Sabarataan Pemerintah Kota Banjarbaru, Selasa sampai dengan Rabu 27 sampai dengan 28 Maret 2018.

Kegiatan pelatihan ini menghadirkan Pemateri Profesional, Sandi Firly sebagai novelis peraih juara satu sayembara penulis novel Arus Sastra Kalimantan selatan Kandangan 2017 dan Harie Insani Putra selaku Konsultan IT Koran Banjar dan juga pemenang kedua sayembara penulis novel Arus Sastra Kandangan, selain itu pelatihan ini juga menghadirkan Denny Setiawan selaku Pimpinan Redaksi Koran Banjar.

Selain itu, kegiatan pelatihan menulis ini merupakan hal baru bagi Errina Nandasari, salah seorang peserta yang ikut hadir mengikuti rangkaian acara pelatihan menulis ini. Beliau sebagai perwakilan dari PDAM Intan Banjar menjelaskan ketertarikannya mengikuti acara ini.

Kegiatan yang mengusung Tema Hari Jadi Kota Banjarbaru yaitu Banjarbaru Berinovasi ini, Errina menerangkan bahwa dengan sebuah penulisan yang baik maka akan memberikan peranan penting untuk menunjang informasi yang diberikan kepada masyarakat, sehingga dengan tulisan, masyarakat lebih mengenal lebih dalam tentang Banjarbaru.

“Penulisan adalah dunia baru buat saya, jadi dengan adanya pelatihan ini saya jadi mengerti teknik penulisan yang baik, etika dalam menulis dan yang paling penting adalah menimbulkan minat baca bagi masyarakat,” ujarnya.

Errina menambahkan bahwa di lingkungan PDAM Intan sendiri memiliki website yang berisi informasi-informasi untuk dibagikan masyarakat.

“Kebetulan PDAM juga memliki website. Mudahan dengan adanya pelatihan ini bisa menambah keelokan website kita,” ucapnya.

PDAM intan Banjar memberikan apresiasi atas terselenggaranya pelatihan menulis ini. Selain itu, beliau mengatakan jika kegiatan seperti ini diselenggarakan kembali, maka pihak PDAM Intan Banjar dengan senang hati untuk ikut berpartisipasi kembali.

“Rencananya jika ada kegiatan pelatihan penulisan seperti ini lagi kita akan ikut, karena di lingkungan SKPD sendiri kita mempunyai informasi yang harus diketahui masyarakat. Sehingga, dengan adanya pelatihan penulisan ini diharapkan kami bisa memberikan informasi yang terkait dengan kegiatan-kegiatan yang dilakukan oleh SKPD di Kota Banjarbaru, khususnya di lingkungan PDAM Intan Banjar,” pungkasnya.(mj-01/ana/kie)