Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar

Paket 2 Rampung 100%, Terminal Baru Bandara Ditargetkan Beroperasi November

Avatar
382
×

Paket 2 Rampung 100%, Terminal Baru Bandara Ditargetkan Beroperasi November

Sebarkan artikel ini

BANJARBARU, koranbanjar.net – Manajer Proyek Pengembangan Bandara Syamsudin Noor Banjarmasin (PPBDJ) Dadang Dian Hendiana, mengatakan progres pembangunan terminal baru Bandara Syamsudin Noor secara keseluruhan saat ini telah mencapai 83,905%. Capaian itu terdiri dari pekerjaan paket 1 hingga 74,056% dan paket 2 yang pekerjaannya telah rampung 100% per tanggal 25 Agustus 2019.

“Kami targetkan November nanti (terminal baru) Bandara Saymsudin Noor telah beroperasi,” ujarnya dalam rapat bersama tim Kantor Staf Presiden (KSP) RI, Rabu (4/9/2019), di kantor PT Angkasa Pura I Bandara Syamsuddin Noor, Banjarbaru.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Rapat pihak PPBDJ bersama tim KSP RI. (foto: Dok. PPBDJ)

Tenaga Ahli Utama Kedeputian Bidang Pengendalian, Pembangunan, Monitoring, dan Evaluasi Program Prioritas KSP RI, Febry Calvin Tetelepta, menyampaikan kedatangan timnya ke Banjarmasin terkait tiga hal. Pertama, mengenai pekerjaan fisik terminal baru bandara yang ditargetkan selesai pada 28 Oktober mendatang.

Kedua, menyangkut pembangunan jalan raya untuk akses menuju bandara. “Ketiga, menyampaikan keputusan tentang penggunaan jalan alternatif milik AURI untuk akses VVIP saat peresmian bandara nanti,” jelasnya.

Pengerjaan paket 1 pengembangan Bandara Syamsudin Noor terdiri atas pembangunan terminal utama. Sedangkan paket 2 mencakup pembangunan fasilitas pemenuhan infrastruktur penunjang seperti masjid, gedung kargo, ekspedisi muatan pesawat udara (EMPU), ground water tank dan perluasan apron. (ykw/dny)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh