Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Banjarbaru

Nasib Eks Pasar Bauntung Banjarbaru Tidak Jelas

Avatar
421
×

Nasib Eks Pasar Bauntung Banjarbaru Tidak Jelas

Sebarkan artikel ini
Kondisi eks Pasar Bauntung Banjarbaru yang merana. (Foto: ari/koranbanjar.net)

Nasib bangunan eks Pasar Bauntung Banjarbaru tidak jelas mau dijadikan apa. Berhembus kabar lokasi itu akan dijadikan Ruang Terbuka Hijau (RTH) atau Convention Center.

BANJARBARU,koranbanjar.net – Eks Pasar Bauntung berada di Jalan Lanan Kelurahan Kemuning Banjarbaru, yang tampak kumuh pasca ditinggal pada pedagang direlokasi ke lokasi baru, nasibnya kini merana tidak jelas.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Pemerintah Kota berencana akan mengubah lokasi itu menjadi RTH atau Convention Centar, tapi entah kapan rencana itu belum ada kepastian.

Kepala Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah Kota Banjarbaru Kanafi mengungkapkan, lokasi itu masih dalam tahap perencanaan.

“Rencananya, lokasi itu dijadikan tempat aktifitas perkotaan. Kami menyarankan seputaran bisnis, mungkin bisa convention centar atau RTH, dan masih dalam tahap perencanaan,” ujarnya.

Tak bisa direalisasikannya perencanaan, menurutnya, karena masih dalam kondisi pandemi Covid 19, yang tidak memungkinkan dari segi penadanaan.

“Kita coba nanti apabila tidak ada pendanaan, dilakukan Kerja Sama Pemerintah dan Badan Usaha atau KPBU dengan siapa bisa mengelola itu. Apabila kita punya dana, biasa kita lakukan,” ungkapnya.

Kota Banjarbaru memang dirancang sebagai kota perdagangan dan jasa karena dekat dengan bandara. Maka dengan itu, diperlukan tempat untuk pertemuan menampung orang banyak.

“Tempat seperti itu diperlukan untuk pertemuan bisnis dan lainnya,” ujar dia.

Sampai saat ini memang belum diketahui rencana pasti bangunan eks Pasar Bauntung dijadikan apa. Jika pandemi covid 19 sudah berakhir, pihaknya bisa saja merencanakan tempat itu jadi apa.

“Untuk RTH juga bisa untuk aktifitas masyarakat pendidikan dan lainnya. Itu sementara yang menjadi acuan kita,” sebutnya. (maf/dya)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh