BANJARBARU, KORANBANJAR.NET – Walikota Banjarbaru, H. Nadjmi Adhani yang melantik pejabat fungsional lingkup Pemko Banjarbaru, yang dilaksanakan di Aula Gawi Sabarataan Setdako Banjarbaru, Senin (01/10) mengatakan bahwa pejabat fungsional yang dilantik umumnya dari bidang kesehatan dan pendidikan.
“Hari ini ada 182 pejabat fungsional yang dilantik, umumnya di kesehatan dan pendidikan yang banyak. Dan jabatan-jabatan fungsional seperti guru dan jabatan fungsional lainnya yang tertentu,” ujarnya kepada koranbanjar.net usai ia menyalami dan memberi selamat kepada ASN yang baru saja dilantik.
Jadi, lanjutnya, memang pelantikan ini sesuai dengan peraturan kepala badan kepegawaian bahwa setiap ada kenaikan beban pejabat fungsional itu harus dilakukan pelantikan untuk melengkapi dan memudahkan proses kepegawaian yang besangkutan.
“Pesan yang ingin kita sampaikan (untuk pejabat yang telah dilantik) adalah orientasi ASN, pegawai itu bukan hanya pada jabatan struktural yang eselon itu. Tapi jabatan fungsional adalah suatu jabatan yang menjanjikan dalam pengembangan karier yang bersangkutan,” ujarnya.
Nadjmi juga menegaskan kalau pengembangan karier itu juga tergantung dari integritas dan profesionalitas yang bersangkutan dalam mengejar angka kredit itu.
“Dan kita berpesan (agar para pejabat yang dilantik) dapat meningkatkan profesionalitas, integritas, dan juga tingkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat,” pesannya.(ana)