Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar

Musibah Banjir Juga Melanda HSS

Avatar
343
×

Musibah Banjir Juga Melanda HSS

Sebarkan artikel ini

Intensitas curah hujan tinggi sepanjang malam di wilayah Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) pada Minggu 10 Januari 2021 tadi menyebabkan debit air Sungai Amandit kembali naik. Akibatnya, musibah banjir juga melanda HSS dan puluhan rumah warga setempat terdampak banjir. Sebagaimana di Kabupaten Banjar yang telah lama warganya mengalami kebanjiran.

HULUSUNGAISELATAN, koranbanjar.net – Disampaikan Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) HSS, Syamsudin mengatakan bahwa hujan malam tadi sekitar pukul 10.00 Wita hingga menjelang pagi menyebabkan air Sungai Amandit meluap.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

“Pantauan kami, sekitar 4 buah rumah warga Desa Batu Bini, Kecamatan Padang Batung terendam banjir. Kedalaman sekitar 30 cm,” katanya, Senin (11/1/2021).

Kemudian, di Kecamatan Angkinang sebanyak 25 rumah warga terendam antara 50 cm hingga 1 meter dan sekitar 135 jiwa terdampak.

“Banjir di Kecamatan Angkinang cukup parah, ada beberapa warga yang kita evakuasi,” tuturnya.

Syamsudin menjelaskan, pihaknya juga sedang melakukan pemantauan di wilayah Kecamatan Kandangan karena debit air disana mulai mengalami peningkatan.

Menurutnya, banjir akibat luapan air Sungai Amandit yang terjadi hampir setiap tahunnya ini akan berangsur kembali normal sekitar 6-7 jam.

Tim relawan membantu proses evakuasi di Kecamatan Angkinang. (Sumber foto: Rescue HSS)
Tim relawan membantu proses evakuasi di Kecamatan Angkinang. (Sumber foto: Rescue HSS)

Selain rumah, satu buah jembatan menuju Tugu Ni’ih Desa Hulu Banyu Kecamatan Loksado rusak berat.

Satu buah rumah di Desa Mawangi, Kecamatan Padang Batung juga terdampak longsor akibat curah hujan tinggi pada malam tadi.

“Rumah warga yang terkena longsor mengalami kerusakan sekitar 50 persen,” jelasnya.

Hingga kini, BPBD Kabupaten HSS terus berupaya melakukan penanganan kepada masyarakat setempat yang terdampak bencana.

“Sementara ini kita lakukan upaya evakuasi dan berkoordinasi bersama Dinas Sosial terkait tenda darurat dan dapur umur,” ujar Syamsudin.

Dalam menanggulangi bencana ini, BPBD HSS juga turut dibantu tim relawan, Dinas Kesehatan, serta Palang Merah Indonesia (PMI). (mj-030/dya)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh