Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar

MTQ di Tanbu Resmi Ditunda, Akan Dilanjutkan Secara Virtual

Avatar
412
×

MTQ di Tanbu Resmi Ditunda, Akan Dilanjutkan Secara Virtual

Sebarkan artikel ini

Pembukaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) XXXIII Nasional tingkat Provinsi Kalimantan Selatan di Tanah Bumbu, Sabtu (3/4/2021) malam ini resmi ditunda sementara waktu, untuk menjaga keselamatan para peserta maupun panitia.

TANAH BUMBU, koranbanjar.net- Penundaan itu disampaikan pihak Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Selatan dan Pemkab Tanah Bumbu seusai menggelar rapat koordinasi di Banjarbaru, Sabtu (3/4/2021) sekitar pukul 15.00 hingga 15.50 Wita.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Koordinasi tersebut dihadiri Pj. Gubernur Kalsel, Safrizal ZA bersama Bupati Tanah Bumbu, dr. HM Zairullah Azhar, Biddokkes Polda Kalsel, dan perwakilan Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) dan lainnya.

Pj. Gubernur Kalsel, Safrizal ZA menyatakan, koordinasi telah dilakukan, dan berdasarkan keputusan dan kesepakatan bersama, maka MTQ XXXIII tingkat Provinsi dilaksanakan di Tanah Bumbu pembukaannya resmi ditunda.

“Pada sore hari ini bahwa mencermati perkembangan terakhir dari hasil Tes PCR Swab terhadap para kafilah akan berlomba dalam rangka MTQ ke 33 tingkat Provinsi Kalimantan Selatan, dan memperhatikan antusias dari masyarakat di Tanah Bumbu, dalam menghadiri lomba MTQ secara langsung, ditambah pertimbangan lain yakni keselamatan masyarakat,” ujarnya.

Menurutnya, MTQ adalah salah satu wahana atau sarana dalam rangka syiar Islam, dan ini sangat dijunjung tinggi, sangat dihargai.

Sama pentingnya, kata dia, seperti menjaga keselamatan para peserta, serta menjaga keselamatan masyarakat di Tanbu dan di seluruh Kalsel.

Ia memaparkan, mencermati hasil Swab PCR dan kondisi lainnya maka berdasarkan Kemendagri NO 6 Tahun 2021 Kalsel dimasukkan sebagai daerah prioritas Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Mikro.

“Di mana salah satu poinnya adalah, pembatasan kegiatan masyarakat, termasuk dalam hal ini (MTQ), kegiatan sosial dan budaya,” terangnya.

Lebih lanjut ia mempertimbangkan tentang keselamatan masyarakat, hukum tertinggi, keselamatan masyarakat atau disebut Salus Populi Suprema Lex Esto.

“Tanpa mengurangi hikmah sama sekali dalam rangka syiar Islam musabaqoh Tilawatil Quran sama pentingnya, maka setelah berdiskusi Porprov Pemda tingkat Provinsi, Pemda Tanah Bumbu, kami menyatakan MTQ Provinsi Kalsel semula akan dibuka malam ini dari 3 April sampai dengan 8 April 2021 di Tanbu, dengan berat hati, dengan bersedih hati maka kami menyatakan ditunda pelaksanaannya akan dilakukan secara virtual,” ujarnya.

Sementara itu, mengenai kapan melaksanakan secara virtual, pihaknya menyatakan, akan segera meminta LPTQ menyusun tata cara lomba secara virtual.

“Walaupun terasa kurang, namun tidak mengurangi hikmah daripada MTQ, dan LPTQ segera untuk melaporkan pejabat Gubernur, kapan siap untuk Pelaksanaan MTQ yang akan dilakukan secara virtual dari kabupaten masing-masing,” bebernya.

Di samping itu, ia mengimbau nanti dewan juri dan Protokol Kesehatan dapat berkumpul pada satu tempat setelah dilakukan Swab PCR untuk menjamin keselamatan.

“Setelah dilaporkan kesiapan oleh LPTQ nanti kami akan segera mengumumkan kembali kepada publik pelaksanaan MTQ,” tutupnya.(ags/sir)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh