Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Hulu Sungai Selatan

Memulai Usaha Sejak Pasar Ramadan Tahun Lalu, Susu Jelly Sultan Makin Berkembang di Kandangan

Avatar
566
×

Memulai Usaha Sejak Pasar Ramadan Tahun Lalu, Susu Jelly Sultan Makin Berkembang di Kandangan

Sebarkan artikel ini
Stand Susu Jelly Sultan di Pasar Kuliner Ramadan 1446 Hijriah di Kandangan. (sumber foto: Devi/koranbanjar.net)

Memulai usaha dari Pasar Ramadan Kandangan tahun lalu, kini Susu Jelly Sultan makin berkembang, dan kembali buka stan di Pasar Kuliner Ramadan 1446 Hijriah di Kandangan.

HULU SUNGAI SELATAN, koranbanjar.net – Pasar Kuliner Ramadan 1446 Hijriah buka sejak Sabtu (1/3/2025) lalu di Jalan A Yani kawasan depan Lapangan Lambung Mangkurat, Kandangan, Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS).

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Susu Jelly Sultan buka mulai pukul 15.00 sampai 22.00 Wita, di stan nomor 11.

Harga satu gelasnya cukup murah yakni Rp 6000, tersedia berbagai macam rasa buah-buahan.

Kombinasi minuman unik antara susu, krimer, dan agar-agar cocok dinikmati kapan saja, terutama saat berbuka puasa atau sahur.

“Karena memberikan energi dan kesegaran yang dibutuhkan selama bulan Ramadan,” ujar Muhammad Padli, Owner Susu Jelly Sultan.

Padli mengungkapkan, menu paling diminati pembeli yakni rasa bluberi, stroberi, mangga, dan melon.

“Bagi para pengunjung Pasar Ramadan Kandangan 2025, jangan lewatkan kesempatan untuk mencicipi minuman segar dari Susu Jelly Sultan,” ucap Padli.

Susu Jelly Sultan memulai perjalanan, dengan buka perdana sejak Pasar Ramadan 1445 Hijriah tahun lalu.

Pengalaman satu tahun, dan telah memiliki lima cabang stan di Kandangan, Susu Jelly Sultan kembali hadir di Pasar Kuliner Ramadan Kandangan.

“Kami hadir kembali di Pasar Kuliner Ramadan tahun ini, dan siap memanjakan pengunjung dengan minuman segar berkualitas, dan harga terjangkau,” ucap Muhammad Padli.

Ia mengaku bersyukur, atas perkembangan bisnis tersebut.

“Dari awal berjualan di Pasar Ramadan tahun 2024, kini kami sudah memiliki 5 cabang dan terus berkembang. Ini semua berkat dukungan pemerintah daerah dan pelanggan setia kami,” ujarnya.

Padli juga membuka peluang kemitraan yang mudah, dan siap membantu untuk membangun bisnis minuman yang menguntungkan.

“Kami ingin mengajak lebih banyak orang untuk merasakan peluang bisnis ini. Bagi yang berminat, kami siap memberikan pelatihan dan dukungan penuh agar mitra kami bisa sukses,” tambah Padli.

Kemitraan bisa hubungi nomor WhatsApp 081253985239, atau media sosial Instagram @susujellysultan.id.

(dvh/rth)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh