Masyarakat di Kecamatan Kelumpang Selatan, Kabupaten Kotabaru, akhirnya mempunyai fasilitas pelayanan kesehatan baru.
KOTABARU, koranbanjar.net – Pasalnya Gedung puskesmas yang baru dibangun pada tahun 2022 di Desa Pantai tersebut, terpaksa ditempati lantaran sangat dibutuhkan oleh masyarakat sekitar.
Kepala Puskesmas Desa Pantai Edy Rahmanto menyebutkan, ada berbagai pelayanan kesehatan yang akan diberikan kepada warga masyarakat, seperti rawat jalan hingga rawat inap.
“Berbagai layanan kesehatan ditawarkan, mulai dari kesehatan gigi, pemeriksaan kehamilan, disabilitas, dan rawat inap. Terlebih, puskesmas ini juga dilengkapi Unit Gawat Darurat (UDG),” terangnya, Rabu (4/1/2023).
Sambungnya, puskesmas baru tersebut lebih representatif dalam memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat di wilayah kecamatan Kelumpang Selatan.
“Ini merupakan kepedulian Pemkab Daerah dan Pusat untuk terus meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui bidang kesehatan,” tuturnya.
Meski fasilitas penunjang kesehatan masih belum lengkap, dirinya mengaku sudah melakukan koordinasi dengan pihak pemerintah daerah.
“Kita sudah upayakan koordinasi dengan pihak dinas, semoga secepatnya fasilitas kesehatan yang disarankan masih kurang bisa kita lengkapi,” imbuhnya,
Terlebih hanya ada satu dokter dan delapan perawat, kemudian untuk memaksimalkan pelayanan, tidak menutup kemungkinan tenaga medis yang ada di Desa akan dijadwalkan untuk piket selama dua kali dalam satu minggu.
“Karena kekurangan tenaga medis, kemungkinan tenaga medis yang di Desa akan kami jadwalkan piket setiap seminggu dua kali untuk memaksimalkan pelayanan puskesmas yang baru ini,” lanjutnya,
Sementara itu, terkait dengan status Puskesmas dari rawat jalan menjadi rawat inap, Edi mengaku masih dalam proses pengajuan permohonan dan tinggal menunggu SK saja.
“Karena BPJS kesehatan tidak menerima jika status puskesmas belum berubah, jadi kami mohon maaf jika sementara ini masih menggunakan fasilitas umum,” pungkasnya.
(cah/rth)