Seorang pemuda diringkus dan diborgol polisi gegara mengamuk menggunakan senjata tajam (Sajam) di tempat pedagang kopi yang berada di Taman Gembira Kelurahan Kemuning Kota Banjarbaru, belum lama tadi.
BANJARBARU, koranbanjar.net – Kapolsek Banjarbaru Utara Kompol Yopie melalui Kasi Humas Aipda Andreas menerangkan, kejadian itu terjadi pada malam sekitar pukul 21.00 Wita.
Beberapa orang saksi saat berada di tempat kopi tersebut, melihat pelaku MT (21) warga Kabupaten Banjar itu sedang berjalan menuju eks Pasar Bauntung.
“Pelaku ini dalam kondisi mabuk dan teriak-teriak sambil jalan. Para saksi ini merasa resah, lalu berdiri bermaksud hendak menjauh. Tapi pelaku malah menghampiri mereka dengan menenteng sajam,” terangnya, Rabu (17/1/2023).
Salah satu saksi mencoba merebut sajam jenis pisau dari tangan pemuda tersebut dan berhasil diamankan.
Setelah berhasil disimpan, para saksi melaporkannya ke Polsek Banjarbaru Utara.
“Setelah laporan itu, tidak lama petugas berhasil mengamankan pelaku di lokasi kejadian dan dibawa langsung ke kantor untuk proses lebih lanjut,” tutupnya. (maf/dya)