Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar

Lukisan Tradisional Percantik Wisata Air Panas Tanuhi

Avatar
391
×

Lukisan Tradisional Percantik Wisata Air Panas Tanuhi

Sebarkan artikel ini

Lukisan tradisional yang diletakkan di Wisata Pemandian Air Panas Tanuhi, Kalimantan Selatan (Kalsel) selain mempercantik juga bertujuan mengenalkan adat dan budaya setempat, Sabtu (25/7/2020).

KANDANGAN, Koranbanjar.net – Wisata tersebut, dibenahi Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Hulu Sungai Selatan (HSS) bekerja sama dengan Sanggar Taman Budaya Kalsel. Simbolis untuk menyambut wisatawan yang berkunjung, ketika masa kenormalan baru.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

“Lukisan ini, nantinya dapat dinikmati wisatawan. Saat objek wisata, kembali dibuka untuk umum,” ujar Kabid Pariwisata Disporapar HSS, M Zakir Maidi.

Menurutnya, lukisan yang dipasang menggambarkan kegiatan masyarakat.

“Masyarakat yang sedang menganyam, berburu, upacara adat, atraksi wisata bambu ‘rafting’ di daerah pegunungan,” tuturnya.

Kini, berbagai motif serta gambar lukisan tradisional telah menghiasi berbagai sudut objek wisata yang berada di Desa Hulu Banyu Kecamatan Loksado tersebut. (MJ-30/YKW)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh