KANDANGAN, koranbanjar.net – Bupati Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) Achmad Fikry melepas keberangkatan jamaah haji HSS, Senin (8/7/2019) pagi, di Pendopo Kabupaten HSS.
Pada kesempatan itu Bupati Fikry mengharapkan jamaah sepulang melaksanakan ibadah haji nantinya bisa menjadi pelopor dalam memakmurkan tempat ibadah.
Bupati Fikry juga berharap semua jamaah haji bisa melaksanakan ibadah dengan lancar dan baik.
“Serta sepulangnya nanti menjadi haji yang mabrur, menjadi duta-duta untuk memakmurkan tempat ibadah, baik langgar, masjid maupun tempat ibadah lainnya yang dekat tempat tinggal,” harapnya disahut dengan kata amin oleh semua yang hadir.
Hal itu berkaitan dengan lima tahun kepemimpinan Bupati Fikry yang kedua memuat visi mewujudkan masyarakat yang sejahtera dunia dan akhirat.
“Ini (ibadah haji) adalah langkah kalian untuk bekal di akhirat nanti,” pungkasnya.
Jamaah haji HSS berjumlah 310 orang, kloter pertama berangkat sebanyak 255 orang dan 2 orang Tim Pemndu Haji Daerah (TPHD).
Dijadwalkan berada di embarkasi Banjarmasin pukul 13.00 wita dan akan berangkat menuju Madinah, Arab Saudi pada Selasa (9/7/2019) pukul 12.30 wita.
Kloter kedua berjumlah 53 orang akan berangkat pada 3 Agustus pukul 22.00 wita dan berangkat ke Madinah pada 4 Agustus pukul 18.35 Wita. (yat/dra)