Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
DPRD Barito Kuala

Kunjungi DPRD Batola, KPK Perkuat Koordinasi dan Kolaborasi Dalam Pemberantasan Korupsi di Batola

Avatar
143
×

Kunjungi DPRD Batola, KPK Perkuat Koordinasi dan Kolaborasi Dalam Pemberantasan Korupsi di Batola

Sebarkan artikel ini
KPK dan DPRD Kabupaten Batola gelar rakor bersama guna memperkuat kolaborasi pencegahan korupsi. (Foto : Humas DPRD Batola)

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Republik Indonesia memberikan edukasi kepada pimpinan dan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Batola, guna memperkuat kolaborasi pencegahan korupsi, Rabu (11/9/2024).

BATOLA, Koranbanjar.net – Ketua sementara DPRD Batola, Saleh mengungkapkan, kunjungan KPK ini bertujuan untuk memperkuat koordinasi dan kolaborasi dalam pemberantasan korupsi di pemerintahan daerah.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Hal ini merujuk pada Undang-Undang Nomor 19 Tahun 2019 yang mengamanatkan KPK untuk tidak hanya melakukan penyelidikan dan penyidikan, tetapi juga melakukan koordinasi dan supervisi dengan berbagai lembaga, termasuk DPRD dan pemerintah daerah.

“Sebagaimana diatur dalam Pasal 6 Huruf B dan Pasal 8 UU No. 19/2019, KPK bertugas melakukan koordinasi pemberantasan tindak pidana korupsi. Dalam rangka itu, KPK mengadakan pertemuan dengan pimpinan dan anggota DPRD untuk mendukung pencegahan korupsi di Batola melalui Monitoring Center for Prevention (MCP),” ujar Saleh.

Selain memberikan arahan terkait peran DPRD dalam mencegah korupsi, KPK juga menekankan pentingnya sinergi dengan lembaga penegak hukum seperti kepolisian dan kejaksaan. Langkah ini dianggap sebagai strategi efektif untuk mempercepat penanganan kasus korupsi yang merugikan keuangan negara.

Dengan landasan hukum yang kuat, KPK semakin percaya diri dalam menindak berbagai kasus korupsi. Penguatan fungsi koordinasi yang diamanatkan undang-undang memungkinkan KPK berkolaborasi lebih efektif dengan instansi lain, sehingga penanganan kasus menjadi lebih efisien dan terarah.

Pemerintah Kabupaten Batola menyambut baik kunjungan KPK ini dan berharap edukasi serta koordinasi yang diberikan dapat meningkatkan transparansi dan akuntabilitas di lingkungan pemerintahan daerah.

(max/rth)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh