Timnas Maroko masih akan melanjutkan kiprahnya di Piala Dunia 2022 Qatar dengan memainkan laga perebutan peringkat ketiga kontra Kroasia.
QATAR, koranbanjar.net – Kroasia vs Maroko dalam laga perebutan tempat ketiga Piala Dunia 2022 dijadwalkan berlangsung pada Sabtu (17/12/2022) pukul 22.00 WIB di Stadion Khalifa Internasional.
Ini merupakan pertemuan kedua Kroasia dan Maroko di Piala Dunia 2022 setelah sebelumnya bermain imbang tanpa gol pada matchday pertama Grup F.
Perebutan tempat ketiga adalah laga yang mempertemukan dua tim yang tersingkir dari semifinal Piala Dunia 2022 Qatar berlangsung pada 14-15 Desember lalu.
Kroasia tersingkir setelah takluk dari Argentina dengan skor telak 0-3, sementara Maroko yang jadi tim paling mengejutkan di ajang ini, dibungkam juara bertahan Prancis dengan skor 2-0.
Bagi Kroasia, apapun hasil yang akana didapatkan dalam laga nanti tidak bisa menghindarkan mereka dari penurunan prestasi di Piala Dunia.
Pasalnya, pada edisi empat tahun lalu, Luka Modric dan kawan-kawan mampu mencapai babak final kendati pada akhirnya harus jadi runner-up usai ditaklukan Prancis.
Di sisi lain, Maroko bakal membidik torehan sejarah di laga nanti setelah sempat mengukir tinta emas sebagai tim Afrika pertama yang mampu lolos ke semifinal Piala Dunia.
Jadwal Perebutan Tempat Ketiga Piala Dunia 2022 antara Kroasia vs Maroko, Sabtu, 17 Desember 2022, pukul 22.00 WIB di Stadion Khalifa Internasional. (koranbanjar.net)
Sumber: Suara.com