MARTAPURA, KORANBANJAR.NET – Menanamkan rasa cinta kepada lingkungan bisa dimulai dari hal yang kecil, salah satunya dengan menanam pohon. Nah, dalam mengimplementasikan partisipasi masyarakat untuk mendukung suksesnya program revolusi hijau (Revjo), KPH Kayu Tangi mengikuti acara Jambore Kader PKK.
Pada acara tersebut secara simbolis Kepala KPH Kayu Tangi, Warsita, mewakili Kepala Dinas Kehutanan Prov. Kalsel, menyerahkan bibit tanaman kehutanan pada Ketua PKK Kabupaten Banjar Hj Raudatul Wardiyah.
Sedikitnya ada 1500 batang bibit tanaman yang dibagikan pada acara tersebut diantaranya bibit asam jawa, sirsak, petai, rambutan, kelengkeng, nangka dan cempedak.
Penyediaan bibit ini memperhatikan minat dan keinginan dari masyarakat dalam hal pemilihan jenis, agar rasa memiliki masyarakat lebih tinggi terhadap tanaman karena manfaat yang dapat mereka terima.
Upaya ini dilakukan untuk memperbaiki lingkungan dan meningkatkan kualitas lingkungan sekitar. Gerakan Revjo merupakan langkah yang cepat dan tepat dalam rangka mengubah perilaku masyarakat agar selalu menanam pohon demi memulihkan hutan dan lahan. (dishutprovinsikalsel)