Kabupaten Kotabaru menjadi tuan rumah pelaksanaan Badan Pembinaan Olahraga (Bapor) Korpi Kemenag tingkat Provinsi Kalimantan Selatan.
KOTABARU, koranbanjar.net – Jadi tuan rumah, tentu Bumi Saijaan kembali dikunjungi banyak tamu dari kabupaten lain. Momen ini dimanfaatkan Pemkab Kotabaru untuk lebih mengenalkan obyek wisata yang ada di Bumi Saijaan.
Sekretaris Daerah Kotabaru Said Akhmad yang menghadiri pembukaan Bapor, selain berharap seluruh peserta Bapor dapat menampilkan kemampuan terbaik, ia juga mengajak peserta untuk menikmati keindahan Kabupaten Kotabaru.
“Saya mengharapkan kepada seluruh peserta untuk mampu mengeluarkan kemampuan terbaik yang dilandasi jiwa sportifitas dan semangat yang tinggi agar dapat meraih prestasi terbaik dalam pertandingan ini,” kata Said, Sabtu (3/9/2022).
Tak hanya itu, ia juga berharap kepada peserta pertandingan Bapor Korpri untuk dapat menikmati keindahan alam dan pariwisata, serta budaya maupun kuliner yang ada di Kabupaten Kotabaru.
Sementara, dalam Bapor yang diselenggarakan itu, ada 6 cabang olahraga (cabor) yang diperlombakan.
Sebelumnya, Bapor dibuka langsung oleh Kepala Kanwil Kemenag Provinsi Kalimantan Selatan DR H Muhammad Tambrin yang berlangsung di Lapangan Siring Laut, Jum’at ( 2/09/22 ) kemarin.
Tambrin mengatakan Bapor Kementrian Agama Kalimatan Selatan Tahun 2022 ini merupakan momentum peningkatan keakraban, silaturahim antara sesama peserta yang akan bertanding mewakili masing-masing kabupaten/kota.
Dimana tujuan dari Bapor disampaikannya ialah untuk menunjukkan kreatifitas, aktifitas dalam bidang olahraga baik bulutangkis, tenis meja, catur, bola voly serta permainan tradisional bakiak dan balogo.
“Sehingga nantinya mereka bisa mengikuti event yang lebih tinggi,” ungkap Tambrin.
Pembukaan Bapor diikuti Kantor Kemenag dari 13 Kabupaten/kota se-Kalsel, dan akan berlangsung dari tanggal 1 hingga 4 September 2022.
(cah/slv)