Bumi Selamat Resque (Buser) 690 Banjar periode 2020-2025 telah dikukuhkan secara resmi oleh Bupati Banjar H Saidi Mansyur diwakili Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Banjar Ikhwansyah, Sabtu (26/3/2022) di alun-alun Ratu Zalecha Martapura.
BANJAR,koranbanjar.net – Buser 690 Banjar, kata Bupati Banjar adalah sebuah organisasi masyarakat yang berperan sebagai relawan pemadam kebakaran dan penyelamat yang bekerja tanpa pamrih.
Di hadapan unit BPK PMK, sebanyak 56 orang telah dikukuhkan. HM Rofiqi yang juga menjabat Ketua DPRD Banjar terpilih menjadi Ketua Buser 690 Banjar.
Dikatakan Ikhwansyah, Pemkab Banjar sangat mengapresiasi keberadaan Buser 690 Banjar bersama unit BPK PMK yang tergabung didalamnya, dan sampaikan terimakasih atas perannya selama ini membantu pemerintah daerah dalam memadamkan kebakaran.
Dirinya berharap Buser 690 Banjar dan unit yang tergabung didalamnya agar mampu menciptakan sinergitas keteraturan dan efektivitas dalam setiap upaya penanggulangan musibah kebakaran dan penyelamatan pada kondisi yang membahayakan jiwa manusia.
Lebih jauh ia meminta saat merespon kebakaran agar memperhatikan faktor keamanan berlalu lintas saat diperjalanan menuju lokasi.
Dengan kepengurusan yang baru ia juga meminta untuk selalu menjalin koordinasi dengan pemerintah daerah melalui Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan.
”Juga perangkat daerah lainnya seperti BPBD, Dinas Sosial serta Instansi vertikal lainnya seperti TNI/Polri,”harapnya.
Di akhir pengukuhan dilakukan undian umrah bagi pengurus Buser 690 Banjar, yang dimenangkan atas nama Azwar.
Dikesempatan tersebut juga dilaksanakan vaksinasi bagi BPK PMK sebagai bentuk partisipasi Buser 690 Banjar dalam memutus mata rantai Covid-19 dan mencapai Herd Immunity (kekebalan tubuh). (dya)