Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Hulu Sungai Selatan

Kejurprov Sepak Bola Kalsel 2025, Pemain Muda Daha Jadi Bintang Kemenangan HSS atas HSU

Avatar
238
×

Kejurprov Sepak Bola Kalsel 2025, Pemain Muda Daha Jadi Bintang Kemenangan HSS atas HSU

Sebarkan artikel ini
Kejurprov Sepak Bola Kalsel 2025, Pemain Muda Daha Jadi Bintang Kemenangan HSS atas HSU

Tim sepak bola Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS), berhasil melaju ke babak semifinal Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Kalimantan Selatan (Kalsel) tahun 2025.

HULU SUNGAI SELATAN, koranbanjar.net – Hal itu setelah mengalahkan Hulu Sungai Utara (HSU) dengan skor 2-0, dalam pertandingan babak perempat final, Kamis (24/4/2025) sore di Lapangan Sepak Bola Beramban, Kecamatan Pelaihari, Kabupaten Tanah Laut.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Dua gol Tim Raka dicetak oleh pemain muda berusia 16 tahun M Najamudin.

Pemain asal klub lokal PS Daha Selatan itu masuk sebagai pengganti, dan mencetak gol pada menit 80 dan 93.

Hal itu merupakan kemenangan ke dua HSS, pada event pemanasan Porprov XII itu.

Bahkan Tim Raka kembali mencetak cleanseet atau tanpa kebobolan, setelah sebelumnya menang atas Banjarbaru dengan skor 1-0.

Manajer Tim Cabor Sepak Bola HSS Rony mengaku senang dengan penampilan baik para pemainnya, sehingga bisa meraih kemenangan ke dua di ajang tersebut.

Secara khusus Rony memuji penampilan Najamudin, yang merupakan pelajar kelas IX di MTsN 10 HSS itu.

“Dia masih sangat muda, tapi punya naluri mencetak gol dan ketenangan di atas rata-rata. Ini adalah buah dari pembinaan usia dini yang terus kami bangun di HSS,” ujar Rony.

Dibabak semifinal nanti, HSS sudah ditunggu Kabupaten Tanah Bumbu, yang sebelumnya mengalahkan Balagan dengan skor 3-1.

(dvh/rth)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh