BATOLA, KORANBANJAR.NET – Kasihan sekali binatang bekantan ini, saat ingin menyeberang Jalan Trans Kalimantan KM 23, Kecamatan Anjir Muara, Kabupaten Barito Kuala (Batola), satwa yang dilindungi di Indonesia ini tertabrak 2 kali oleh pengendara di jalan raya, Kamis (2/8) sore tadi.
Akibat dua kali tertabrak oleh pengendara di jalan raya, hewan berhidung panjang ini mengalami lukan di bagian ekor dan patah pada bagian kakinya.
Anang, salah satu warga setempat yang mengaku melihat bekantan tersebut tertabrak oleh pengendara di jalan raya, mengatakan kepada koranbanjar.net, bekantan tersebut mengalami 2 kali tertabrak pengendara ketika menyeberangi jalan raya. Pertama, tertabrak pengendara sepeda motor hingga menyebabkan bekantan tersebut terkapar di jalan. Kedua, tertabrak oleh sebuah mobil pick up yang menyebabkan kaki bekantan itu patah.
Saat ini, warga setempat sudah mengamankan hewan iconic Kalimantan itu pada sebuah kandang hewan milik warga setempat dan sudah diberi makan. (fjr/rky/dny)