Dinas Kebudayaan Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata (Disbudporpar) Tanah Bumbu menggelar karnaval budaya “Pesona Budaya Tanah Bumbu” Tahun 2024 di Jalan Raya Batulicin, Kecamatan Simpang Empat, Kabupaten Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan, Jumat (06/12/2024).
TANAHBUMBU, koranbanjar.net – Karnaval pesona budaya akan mengitari rute jalan-jalan di pusat kota Batulicin.
Kadis Disbudporpar H. Syamudin menyampaikan, “rangkaian acara dari karnaval budaya ini adalah awal yang dilaksanakan tahun 2024.”
Kedepannya Beliau berharap acara karnaval pesona budaya ini terus berlanjut dan menampilkan budaya-budaya yang ada di Tanah Bumbu.
“Karnaval budaya ini tiada lain untuk mengingat kembali, melestarikan kembali, budaya-budaya nenek moyang kita”, ucapnya.
Karnaval budaya menampilkan berbagai suku dengan khas pakaian adat, kebiasaan, atraksi dan sebagainya.
Dia mengingatkan, “Dan ini salah satu bagian dari Tanah Bumbu untuk diingatkan kembali kepada kita dan generasi kita, ternyata Tanah Bumbu bukan hanya satu etnis saja, bukan satu suku saja ternyata banyak, beraneka ragam, ternyata Tanah Bumbu miniatur dari Bhineka tunggal Ika.
Peserta dalam acara karnaval budaya dengan tema “Pesona Budaya Tanah Bumbu” diikuti hampir 50 sampai 60 peserta.
“Pesertanya dari semua etnis dan ada pelajar juga, pemerintah”, ucap beliau saat diwawancarai.
Kemeriahan acara karnaval budaya ini menjadi tontonan yang antusias bagi warga Batulicin, mereka berjajar di pinggir jalan meramaikan suasana acara menyambut dan menonton bermacam budaya dari Kalimantan Selatan tersebut. (pyd/dya)