Tak Berkategori  

Kantor Imigrasi Kelas I TPI Banjarmasin Canangkan WBK dan WBBM

BANJARBARU,KORANBANJAR.NET – Kantor Imigrasi Kelas I TPI Banjarmasin melalukan Pencanangan Pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBM) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM), Senin (29/4/2019).

Dengan pencangan yang dilakukan Kantor Imigrasi Kelas I TPI Banjarmasin, seluruh pegawai harus melakukan pelayanan bebas dari korupsi.

“Intinya wilayah bebas korupsi dan melayani. Seluruh pegawai harus melakukan pelayanan yang paripurna bebas dari korupsi, kolusi dan nepotisme. Layani masyarakat sebaik mungkin,” ucap Kepala Kanwil Kementrian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Kalsel Ferdinan Siagian.

Ditegaskannya, apabila terjadi atau temuan adanya laporan terkait pungutan liar langsung laporkan. Langsung ke Kepala kantor atau kepadanya. Dipastikan pihaknya akan menaggapi langsung apabila terjadi dan langsung melakukan tindakan tegas.

“Jika ada temuan kami akan menindak tegas. Apabila sampai terbukti dilakukan pemecatan,” tegasnya.

Dengan dilakukannya pencanangan zona Integritas WBK, seluruh jajaran benar-benar konsisten untuk memberikan pelayanan dengan refomasi dan birokrasi.

Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Banjarmasin, Syahfirullah menambahkan, ini akan dilakukan dan tidak dilakukan secars simbolis.

“Kami akan tegas melaksanakan zona integritas sesuai dengan yang kami ikrarkan. Bahkan mulai dari tukang parkir, hingga puluhan pegawai. Saya juga akan berkomitmen tinggi, akan melaksanakan tugas ini. Agar pelayanan lebih baik dan lebih disiplin,” ungkapnya.(maf)