Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar

Kader PKK di Balangan Dilatih Menyusun Program Kerja

Avatar
317
×

Kader PKK di Balangan Dilatih Menyusun Program Kerja

Sebarkan artikel ini

Kader PKK di Balangan dilatih penyusunan program kerja dan pelaporan oleh Tim Penggerak PKK Kabupaten Balangan, Senin (2/11/2020).

BALANGAN,koranbanjar.net – Pelatihan dilaksanakan selama sepekan yang berlangsung delapan kecamatan. Hari pertama digelar pada Senin (2/11/2020) di Aula Kantor Kecamatan Paringin, dengan jumlah peserta 46 orang.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Hal ini dilakukan sebagai upaya untuk meningkatkan kompetensi kader dalam merealisasikan program dan pelaporan kegiatan.

Pjs Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Balangan, Aspiani Ruskariadi mengatakan, sekiranya pelatihan ini bisa membuka wawasan para anggota PKK.

“Baik ditingkat kecamatan maupun desa, untuk saling bersinergi dan mendukung kegiatan pemerintah daerah,” katanya.

Aspiani menyebutkan, melalui pelatihan ini diharapkan bisa menjadi sarana pembelajaran untuk mengasah kreatifitas para kader. Khususnya dalam melaksanakan tugas PKK.

“Semoga kegiatan ini bisa mewujudkan Balangan lebih maju dan sejahtera,” harap dia.

Narasumber dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Balangan, Rahmadi, menyampaikan, untuk dana desa lebih diarahkan ke skala prioritas kegiatan PKK.

Sehingga, diharapkan anggota PKK lebih mampu berperan dalam penyusunan anggaran di tahun 2021.

“Dengan adanya Permendes Nomor 13 Tahun 2020, kegiatan pemberdayaan di desa untuk PKK porsinya lebih besar,” ucapnya.

Karena, tahun 2021 kegiatan fisik hampir tidak ada, maka porsi kegiatan pemberdayaan 2021  anggota PKK lebih mengambil peran untuk kegiatan di dana desa tahun 2021. (kominfobalangan/dya)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh