Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar

Jelang Idul Fitri, Masyarakat Kotabaru Serbu Pasar Murah

Avatar
460
×

Jelang Idul Fitri, Masyarakat Kotabaru Serbu Pasar Murah

Sebarkan artikel ini

Kegiatan Pasar Murah kerap digelar setiap tahun menjelang Hari Raya Idul Fitri di Kabupaten Kotabaru. Tahun ini pasar murah kembali digelar Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Kotabaru di Wisata Siring Laut.

KOTABARU, koranbanjar.net- Kegiatan pasar murah tidak hanya melibatkan SKPD. Namun juga melibatkan bulog serta Sime Darby Oils (SDO) yang merupakan perusahaan produsen minyak goreng Alif untuk ikut andil kegiatan.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Sekretaris Daerah Kotabaru, Said Akhmad mengatakan, pasar murah diselenggarakan Pemkab dengan melibatkan petani sayur dan perusahaan minyak goreng Kotabaru.

Bahkan sambung dia, operasi pasar ini bertujuan untuk membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan menjelang Idul Fitri di tengah kondisi Covid 19 ini.

“Harga dalam kegiatan ini harga pabrik, tidak ada mengambil keuntungan sekadar untuk membantu masyarakat,”ujar Said Akhmad, Minggu (8/5/2021).

Sambung dia, selain SKPD terkait, operasi pasar difasilitasi pemerintah daerah dan juga melibatkan pelaku UKM (usaha kecil mikro) yang menjual produk-produk jadi.

“Menjual kue-kue lebaran juga ada. Semua dilibatkan, mudah-mudahan masyarakat kita terbantu,” harapnya.(cah/sir)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh