KANDANGAN, KORANBANJAR.NET – Ketua Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Kalsel, Pangeran Khairul Saleh, mengatakan rencana IPHI Kalsel dalam lima tahun ke depan akan mengembangkan pembentukan majelis taklim perempuan Al Mabrurah di setiap kabupaten dan kota di Kalsel. Rencana tersebut merupakan salah satu program prioritas IPHI Kalsel.
Hal itu dituturkan Pangeran Khairul Saleh usai melantik 34 pengurus IPHI Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) periode 2019-2024, di Pendopo Kabupaten HSS, Kandangan, kemarin (7/4/2019).
“Majelis taklim perempuan itu untuk mempermudah dakwah, terutama tentang manasik haji bagi calon jamaah haji. Selain itu dapat pula untuk mengembangkan segala program lain di bidang pendidikan, kesehatan dan ekonomi berbasis syariah,” ucapnya.
Sementara Pejabat (Pj) Sekdakab HSS, Hubriansyah, yang hadir dalam pelantikan pengurus IPHI HSS mewakili Bupati HSS, memaparkan, sebagai organisasi sosial keagamaan yang turut membantu mensejahterakan masyarakat serta visi dan misi pemerintah, maka segala program dan kegiatan IPHI HSS akan didukung penuh Pemkab HSS.
“IPHI ini kan tujuannya dalam rangka untuk mensejahterakan masyarakat dari segi batiniah, itu sesuai dengan visi Pemkab HSS yang saat ini tengah mewujudkan masyarakat sejahtera dunia dan akhirat. Setiap organisasi yang mendukung pemerintah pasti akan kita dukung juga,” ucapnya.
Dukungan Pemkab HSS, sebut Hubriansyah, di antaranya memberi bantuan dana untuk program dan kegiatan IPHI HSS melalui Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten HSS.
“Jadi di MUI sudah disiapkan anggaran untuk IPHI, tinggal mereka saja yang melakukan programnya,” katanya.
Saat ini IPHI HSS tercatast sebagai IPHI tingkat kabupaten di Kalsel yang pertama kali melaksanakan musyawarah daerah untuk pergantian pengurus baru sesuai arahan IPHI Kalsel. (yat/dny)