Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Hulu Sungai Selatan

IAI DU Kandangan Wisuda 254 Mahasiswa, 90 Orang Raih Cumlaude

Avatar
455
×

IAI DU Kandangan Wisuda 254 Mahasiswa, 90 Orang Raih Cumlaude

Sebarkan artikel ini
Wisuda ke-20 IAI Darul Ulum Kandangan, Sabtu (21/12/2024) di Gedung Bela Diri, Kompleks Stadion 2 Desember, Kabupaten HSS. (Sumber foto : IAI DU Kandangan/koranbanjar.net)

Sebanyak 254 orang mahasiswa-mahasiswi Institut Agama Islam (IAI) Darul Ulum (DU) diwisuda bersama, Sabtu (23/12/2024) di Gedung Bela Diri, Kompleks Stadion 2 Desember, Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS).

HULU SUNGAI SELATAN, koranbanjar.net – Wisuda diikuti 92 mahasiswa-mahasiswi dari Fakultas Ekonomi Syariah dan Ekonomi Islam, terdiri Program Studi (Prodi) Hukum Keluarga Islam 57 orang, dan Prodi Ekonomi Syariah 35 orang.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Sementara Fakultas Tarbiyah sebanyak 162 orang, terdiri Prodi Pendidikan Agama Islam 115 orang, Pendidikan Anak Usia Dini 16 orang, Prodi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah 27 orang, dan Prodi Pendidikan Bahasa Arab 4 orang.

Pada wisuda ke-20 kampus tersebut, sebanya 90 orang memperoleh predikat cumlaude, 153 orang predikat sangat memuaskan, dan 3 orang predikat memuaskan.

Masing-masing peraih nilai indeks prestasi komulatif (IPK) akhir tertinggi, di tiap Prodi pada acara tersebut diberikan penghargaan.

Rektor IAI DU Dr Mukhsin Aseri, MAg MH mengatakan, kampus yang sebelumnya bernama STAI Darul Ulum tersebut, kini sudah mewisuda sebanyak 20 angkatan, sejak awal berdiri pada tahun 1986.

“Sejak awal berdiri, IA DU Kandangan telah melahirkan sebanyak 2929 orang sarjana,” sebut Dr Mukhsin.

Rektor IAI DU mengucapkan selamat dan sukses, kepada wisudawan dan wisudawati yang secara resmi berhasil menyelesaikan suatu proses pendidikan tinggi.

“Akan tetapi, wisuda bukanlah akhir dalam konteks belajar sepanjang hayat, dan tidak ada kata alumni dalam ilmu. Kami berharap dan teriring doa, agar tidak berpuas diri dengan ilmu yang diperoleh. Jika ada kesempatan, kami bahagia apabila kalian dapat melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi,” pesan Dr Mukhsin Aseri.

Acara tersebut, turut dihadiri para orangtua dan wali wisudawan dan wisudawati.

“Ucapan selamat juga kami sampaikan kepada seluruh orangtua dan keluarga wisudawan-wisudawati. Terima kasih telah memercayakan puteri-puteri, ataupun anggota keluarganya untuk menempuh pendidikan di IAI Darul Ulum Kandangan,” pungkasnya.

(dvh/rth)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh