Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Hulu Sungai Selatan

HSS Unggulkan Kerajinan Kayu Manis di Kalsel Expo 2024

Avatar
171
×

HSS Unggulkan Kerajinan Kayu Manis di Kalsel Expo 2024

Sebarkan artikel ini
Pj Bupati HSS Endri bersama isteri, mengunjungi stan Kalsel Expo 2024, Rabu (18/9/2024) di Lapangan Dr Murdjani, Kota Banjarbaru. (Sumber foto: Kominfo HSS/koranbanjar.net)

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Hulu Sungai Selatan (HSS) berpartisipasi, dalam event Kalimantan Selatan (Kalsel) Expo 2024, dengan menghadirkan stan berisi produk-produk unggulan daerah.

HULU SUNGAI SELATAN, koranbanjar.net – Produk baru dan menjadi unggulan, yakni kerajinan tangan dari kayu manis. Kayu manis merupakan hasil alam yang cukup melimpah dari Bumi Rakat Mufakat.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

“Salah satu produk baru yang dipamerkan adalah kerajinan tangan dari kayu manis yang luar biasa, menandakan bahwa HSS kaya akan hasil alam, terutama kayu manis,” ujar Endri.

Pj Bupati mengagumi, UMKM di Kabupaten HSS cukup kreatif.

Sementara Pj Ketua TP PKK Kabupaten HSS Mutia Anwary mengaku bangga, atas partisipasi HSS melalui Dekranasda dalam Kalsel Expo 2024.

Ia menjelaskan, produk-produk UMKM dari HSS mendapat dukungan penuh dari para produsen lokal.

Bahkan ungkapnya, produk olahan kayu manis dari HSS juga menjadi primadona di pameran.

“Kayu manis ini sangat diminati dan bisa menjadi ikon baru dari HSS,” ujar Mutia Anwary.

Selain itu, tambahnya, kerajinan parang cukup menarik perhatian masyarakat.

“Ternyata, kerajinan parang menjadi unggulan dari HSS, dan banyak sekali peminatnya,” jelas isteri dari Pj Bupati HSS Endri itu.

Ada juga produk lain seperti tempat tisu, kerajinan tangan, dan kain sasirangan yang melengkapi stan HSS di expo tersebut.

(dvh/rth)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh