Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
BanjarReligi

Hj. Rosdheawati ; Sosok yang Periang dan Ramah

Avatar
475
×

Hj. Rosdheawati ; Sosok yang Periang dan Ramah

Sebarkan artikel ini

Oleh
Denny Setiawan
Pimred Koran Banjar

Innalillahi wa inna ilaihi rojiun…
KABAR duka telah mengejutkan warga Kalimantan Selatan. Istri tercinta Wakil Gubernur Kalimantan Selatan, H Rudy Resnawan, Hj. Rosdheawati Rudy Resnawan telah wafat di usia yang ke 44 tahun di RSCM Jakarta, Kamis (7/6) sekitar pukul 22.24 wib.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Rosdheawati adalah alumni Universitas Ahmad Yani angkatan tahun 1991. Sejak kuliah, dia dikenal sebagai sosok yang periang, murah senyum dan sangat ramah.

Wanita yang berasal dari Kota Sampit, Kalimantan Tengah ini termasuk salah satu mahasiswi yang cedas. Dalam pergaulan semasa menjadi mahasiswi, jiwa sebagai seorang wanita yang bersahaja memang sudah kelihatan. Tak pernah membeda-bedakan rekan sesama mahasiswa. Dia membaur dengan para mahasiswa jurusan lain maupun angkatan yang berbeda.

Usai menyelesaian studi di Universitas Ahmad Yani Bajarbaru Jurusan Fakultas Ilmu Administrasi Negara, dia dipinang oleh H Rudy Resnawan yang saat itu menjabat sebagai Kepala Dinas Pendapatan Kota Banjarbaru.

Sejak itulah dia mengabdikan diri mendampingi suami tercinta, hingga H. Rudy Resnawan menjadi Walikota Banjarbaru.

Kesetiaan dan kecerdasan Hj. Rosdheawati sangat berperan penting hingga menghantarkan H Rudy Resnawan menjabat sebagai Wakil Gubernur sampai memasuki masa 2 periode.

Rosdheawati tak pernah melupakan teman-teman lamanya semasa duduk di bangku kuliah. Meski menjadi seorang istri Wakil Gubernur, Rosdheawati tetap seperti dulu. Selalu menegur sapa temannya yang ketemu di jalan, ngobrol seperti biasa, bercanda, seakan-akan bukan seperti istri seorang pejabat penting.

Suatu ketika, saat penulis bertemu di rumah dinas Walikota Banjarbaru (sewaktu Rudy Resnawan masih menjabat Walikota, red), tak sedikit pun perubahan pada dirinya layaknya bertemu teman lama.

“Om Denny ini….teman mama waktu kuliah,” ucap Dhea memberitahukan kepada anaknya.

Selamat jalan Dhea…
Allah Swt sangat merindukan dan menyayangimu..
Kau salah seorang wanita yang menghias taman syurga….
Doa kami semua, kau pasti berkumpul dengan para wanita sholehah….

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh