Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Tabalong

Hari Lingkungan Hidup Sedunia 2022, Pemkab Tabalong Tanam Puluhan Pohon Mahoni

Avatar
278
×

Hari Lingkungan Hidup Sedunia 2022, Pemkab Tabalong Tanam Puluhan Pohon Mahoni

Sebarkan artikel ini
Bupati Tabalong Anang Syakhfiani dan Wakil Bupati Tabalong Mawardi turut serta menanam pohon mahoni dalam rangka memperingati hari lingkungan hidup sedunia 2022. (foto : istimewa)

Memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia 2022, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tabalong melakukan penanaman pohon, Jumat (12/8/2022).

TABALONG, koranbanjar.net – Penanaman dipusatkan di sepanjang jalan depan Kantor Bupati Tabalong bersama unsur Forkopimda, pimpinan perusahaan dan sejumlah komunitas peduli lingkungan.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Plt Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Tabalong, Syaiful Ikhwan mengatakan bahwa dalam rangkaian hari lingkungan hidup, sebelumnya telah dilakukan penanaman pohon mahoni sebanyak 20 pohon.

“Sedangkan pada hari ini dilakukan penanaman secara bersama-sama sebanyak 15 pohon,” ujarnya.

Sedangkan dari bulan Januari hingga Juli tahun 2022 telah ditanam sebanyak 554 batang yang terbagi diberbagai tempat di Tabalong.

“Sehingga jumlah tanaman yang ditanam sampai saat ini berjumlah 1217 batang pohon,” ujarnya.

Sementara Bupati Tabalong, Anang Syakhfiani mengucapkan terima kasih kepada unsur pimpinan daerah karena memberikan motivasi agar Lingkungan Hidup di Tabalong menjadi yang terbaik.

Bupati juga tidak ingin adanya anggapan apabila sumber dayanya melimpah membuat lingkungan hidup buruk.

“Tabalong sudah bisa memastikan, ternyata tidak, namun kita tidak bisa sendiri-sendiri,” ucapnya.

Ia mengimbau agar kegiatan tersebut dapat terus dilakukan agar Buki Saraba Kawa teduh dan hijau.

“Saya mengimbau agar terus menanam dan menanam serta memelihara dan memelihara supaya Tabalong teduh dan hijau,” pungkas Anang.

(anb/slv)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh