Tak Berkategori  

Hari Anak Nasional 2018, Anak “Luar Biasa” juga Tunjukkan Aksinya

BANJARBARU, KORANBANJAR.NET – Peringatan Hari Anak Nasional di Kota Banjarbaru dilaksanakan di Lapangan Dr. Murdjani, Rabu (08/08) lalu. Sebelum acara dimulai, terlebih dahulu dilaksanakan kegiatan lomba mewarnai yang diikuti oleh anak-anak TK se Kota Banjarbaru.

Selain lomba mewarnai, usai Walikota Banjarbaru beserta istri tiba di lokasi acara, perwakilan anak-anak dari beberapa sekolah dasar menampilkan aksinya.

Ada yang menampilkan aksi pantomim, tari kreasi, musikalisasi dan puisi yang ditampilkan oleh komunitas orangtua dan pemerhati anak, paduan suara dan juga anak-anak berkebutuhan khusus yang dengan ceria menari dengan iringan lagu Baby Shark.

MENARI – Anak-anak Berkebutuhan Khusus yang Menampilkan Tarian Baby Shark dalam acara Peringatan Hari Anak Nasional Tahun 2018 di Kota Banjarbaru -foto: ana/koranbanjar.net-

Kepala Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Masyarakat dan Perempuan dan Perlindungan Anak Kota Banjarbaru, Puspa Kencana mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan peringatan Hari Anak Nasional Tahun 2018 di Kota Banjarbaru.

“Yang mana merupakan harinya untuk anak-anak yang ada di Kota Banjarbaru, yang pada tahun ini mengusung Tema Genius, yaitu gesit, empati, berani, unggul dan sehat juga berkarakter sesuai dengan visi dan misi pak Walikota Banjarbaru,” ujarnya.

Hari ini juga, lanjut Puspa, selain acara-acara hiburan juga diadakan penyerahan-penyerahan penghargaan. “Ada penghargaan ASI eksklusif, juga penyerahan akta kelahiran dan KIA, ada stand pusat pelayanan keluarga (puspaga), permainan tradisional juga cafe baca. Sehingga disediakan semua yang anak-anak inginkan dan butuhkan untuk mewujudkan tema tersebut,” ujarnya.

Puspa juga mengatakan bahwa aksi yang ditampilkan anak-anak tadi ada dari anak-anak yang normal juga ada anak-anak yang berkebutuhan khusus.

“Jadi, bukan hanya anak-anak yang normal, yang luar biasa juga kita tampilkan karena mereka semua adalah anak Indonesia dan mereka ingin menampilkan keterampilan yang mereka miliki,” pungkasnya.(ana)