Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar

Hadirnya MCU VIP, Diharapkan Dapat Memberikan Pelayanan Lengkap Dalam Satu Tempat

Avatar
414
×

Hadirnya MCU VIP, Diharapkan Dapat Memberikan Pelayanan Lengkap Dalam Satu Tempat

Sebarkan artikel ini

BANJARBARU, KORANBANJAR.NET – Poliklinik Medical Check Up yang ada di Rumah Sakit Daerah Idaman Kota Banjarbaru, memiliki beberapa paket pelayanan untuk general check up hingga medical check up VIP.

Seperti yang disampaikan oleh Kepala Bagian Tata Usaha RSD Idaman, Firman bahwa diharapkan pelayanan disini bisa bersaing dengan rumah sakit yang berada di negara tetangga.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

“Jadi nanti ada petugas khusus nanti yang akan selalu mendampingi para pasien yang akan melakukan medical check up. Kita meniru layanan serupa yang ada di negara tetangga, jadi bagi masyarakat yang ingin memeriksakan kesehatannya secara lengkap, nggak perlu lagi jauh-jauh ke luar negeri. Cukup disini, lebih dekat dan harganya juga lebih murah pastinya,” jelas Firman kepada koranbanjar.net, Selasa (15/05).

Sementara itu, Direktur RSD Idaman, Dr. Hj. Endah Labati Silapurna terkait kunjungan Walikota Banjarbaru untuk melakukan general check up.

“Setelah dilaunching kemarin, beliau mau mencoba pemeriksaan disini,” ucapnya

Sedangkan, Kepala Poliklinik Medical Check Up RSD Idaman, Dr. Indah Rusmiatie mengatakan bahwa alat-alat yang digunakan untuk pelayanan MCU disini adalah alat yang lama tetapi ada juga beberapa peralatan baru.

“Diharapkan dengan hadirnya MCU VIP dalam satu pelayanan berkualitas terpadu ini, semua pemeriksaan yang dibutuhkan hanya dilakukan di satu tempat. Pemeriksaan yang bisa dilakukan diantaranya yang secara umum adalah rontgen, elektrokardiografi (EKG), treadmild, pemeriksaan mata dan pengambilan darah. Yang semuanya dalam diselesaikan dalam satu hari,” jelasnya.(ana)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh