Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar

Gubernur Rencanakan Bantu Ponpes Syekh Muhammad Arsyad Al Banjari

Avatar
446
×

Gubernur Rencanakan Bantu Ponpes Syekh Muhammad Arsyad Al Banjari

Sebarkan artikel ini

MARTAPURA, koranbanjar.net – Silaturahmi Gubernur Kalsel Sahbirin Noor dengan para ulama dan masyarakat saat haul ke 63 Zainal Ilmi bin Abdussamad, Senin (15/7/2019), di Musala Hidayah, Desa Dalam Pagar Ulu, Martapura Timur, Kabupaten Banjar, dimanfaatkan para jamaah untuk menyampaikan aspirasinya.

Kedatangan gubernur disambut Syahrani atau Guru Rani beserta para ulama setempat lainnya.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Dalam kesempatan itu, Guru Rani bersama ulama dan tokoh masyarakat setempat menyampaikan permohonan bantuan dari pemerintah daerah untuk pembangunan Pondok Pesantren (Ponpes) Syekh Muhammad Arsyad Al Banjari.

“Kita akan ikhtiarkan untuk membantu pondok pesantren di Kalsel, sebagaimana yang saya katakan sebelumnya pada silaturahmi dengan pondok pesantren se Kalsel,” kata Sahbirin Noor.

Dalam riwayatnya, Zainal Ilmi Al banjari merupakan juriat dari Syekh Muhammad Arsyad Al Banjari. Semasa hidupnya, Zainal Ilmi dikenal sebagai sosok yang rajin menuntut ilmu hingga pernah diangkat sebagai penasihat Badan Pemulihan Keamanan Daerah Kabupaten Banjar sekitar tahun 1956.

Zainal Ilmi juga berperan aktif dalam pergerakan perjuangan kemerdekaan di Kota Serambi Mekkah (julukan kota Martapura).

Lebih dari itu, Zainal Ilmi dikenal memiliki jiwa sosial yang tinggi dan acap kali menyantuni kaum fakir miskin serta janda-janda tua.

Selain Gubernur Sahbirin Noor bersama rombongan Pemprov Kalsel, haul ke 63 Zainal Ilmi juga turut dihadiri Bupati Banjar bersama rombongan, serta ratusan jamaah. (ykw/dny)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh