Gubernur Kalsel Sahbirin Noor menginstruksikan, BPBD, Dinsos dan SKPD terkait untuk segera memberikan bantuan ke Kecamatan Satui, Kabupaten Tanbu, Kamis (3/9/2020).
TANAHBUMBU, koranbanjar.net – Sebelumnya, wilayah ini sempat mengalami banjir. Tak hanya Tanah Bumbu (Tanbu), tapi juga Tanah Laut (Tala).
“Ulun mengucapkan terima kasih dan penghargaan tinggi kepada semua pihak. Karena sudah bahu membahu, membantu penanganan banjir,” ungkap Paman Birin, sapaan akrab Gubernur Kalsel.
Menurutnya, penanganan bencana mesti dilakukan secara gotong royong. Baik pemerintah daerah tingkat provinsi, kabupaten atau kota, serta masyarakat. Termasuk, pihak swasta.
Kadinsos Kalsel Siti Nuriyani, melalui Kasi Perlindungan Sosial Korban Bencana Alam Ahmadi menerangkan, bantuan tanggap darurat berupa makanan dan minuman.
Tim Tagana Dinsos Kalsel, telah mendirikan dapur umum, untuk kebutuhan makan korban banjir yang mengungsi, di Desa Sinar Bulan.
“Dapur umum Tagana, menyediakan 2.500 paket makanan siap saji. Jatah tiga kali makan sehari,” paparnya.
Adapun, bantuan yang dikirim berupa snack, gula, kopi susu, kue kering, teh celup, minyak goreng dan lain-lain.
“Bantuan makanan ini, bersifat untuk tanggap darurat bagi korban bencana alam. Ulun minta doa pian barataan (kalian semua), agar dangsanak (saudara) kita nang (yang) jadi korban banjir, diberi kesabaran,” tuturnya.
Seperti diketahui, ketinggian air mulai menyurut. Sebelumnya, banjir mencapai ketinggian 120 cm. Sebanyak 2.838 kepala keluarga (KK) terdampak akibat banjir.
Banjir melanda tujuh desa, yaitu di Kecamatan Satui yaitu Sinar Bulan, Sungai Danau, Sejahtera Mulia, Satui Timur, Satui Barat, Jombang, dan Makmur Mulia. (ykw)