Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Hulu Sungai Selatan

Gelar Pasukan, Kodim 1003 HSS Siap Amankan Pemilu 2024

Avatar
556
×

Gelar Pasukan, Kodim 1003 HSS Siap Amankan Pemilu 2024

Sebarkan artikel ini
Apel gelar pasukan dilaksanakan Kodim 1003 HSS dalam rangka persiapan pengamanan Pemilu 2024, Rabu (8/11/2023). (Foto: Kodim 1003 HSS/Koranbanjar.net)
Apel gelar pasukan dilaksanakan Kodim 1003 HSS dalam rangka persiapan pengamanan Pemilu 2024, Rabu (8/11/2023). (Foto: Kodim 1003 HSS/Koranbanjar.net)

Komando Distrik Militer (Kodim) 1003 Hulu Sungai Selatan (HSS), siap mengamankan jalannya Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024 di wilayah teritorial Kabupaten HSS.

HULU SUNGAI SELATAN, koranbanjar.net Apel gelar pasukan dalam rangka pengamanan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, digelar Rabu (8/11/2023) di Lapangan Upacara Makodim Jalan A Yani, Kelurahan Kandangan Kota.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Peserta apel terdiri personil Kodim 1003, Kompi Senapan C Yonif 621/Mtg, Jajaran Balak Aju, Polres HSS dan Satpol PP, yang tergabung dalam satuan pengamanan Pemilu 2024.

Kepala Staf Kodim (Kasdim) 1003/HSS Mayor Inf Syafrudin, memimpin apel yang turut dihadiri unsur Forkopimda Kabupaten HSS tersebut.

Kasdim 1003/HSS Mayor Inf Syafrudin mengatakan, apel gelar pasukan dilaksanakan dalam rangka mengecek kesiapan anggota dan peralatan.

Dijelaskannya, dengan kesiapan pengamanan, diharapkan Pemilu yang akan dilaksanakan di Kabupaten HSS, bisa berjalan dengan tertib, lancar, aman dan gembira serta sejuk.

“Semoga ke depan kita semua rakyat Indonesia khususnya Kabupaten HSS, mendapatkan pemimpin yang berkualitas dan diridai Allah SWT,” ucap Kasdim. (dvh/bay)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh