DWP SMPK PP Banjarbaru bersama DWP BPPSDMP terjun ke lapangan, menyalurkan bantuan kepada korban terdampak banjir di Kalsel. Khususnya, di Desa Tambangan, Kabupaten Banjar, Minggu (24/1/2021).
BANJARBARU, koranbanjar.net – Meski banjir telah berangsur surut. Namun, masih ada beberapa daerah yang masih terendam air.
“Alhamdulillah, hari ini kita dapat menyalurkan bantuan yang merupakan hasil konversi dari donasi yang masuk ke DWP BPPSDMP dan DWP SMK-PPN Banjarbaru kepada para korban banjir di sini,” ujar Ketua DWP SMK PP Banjarbaru, Yuanita Meirindawati.
Dikutip dari Investor Daily Indonesia, SYL mengatakan, bantuan yang dibagi merupakan arahan dari Presiden Jokowi. Di mana pemerintah harus bisa menolong masyarakat, terkena bencana. “Kementerian Pertanian siap membantu,” lanjutnya.
Menurut Kepala BPPSDMP Kementan, Dedi Nursyamsi langkah cepat harus segera diambil.
“Pastinya, kebutuhan masyarakat terdampak banjir harus segera disiapkan. Baik kebutuhan sandang berupa pakaian dan lainnya. Serta, kebutuhan pangan. Makanya, kita segera merespons agar diambil tindakan,” kata dia.
Bantuan konversi yang disalurkan yakni mukena atau alat salat, sarung, selimut, pakaian, popok anak-anak, obat-obatan, pakaian dalam, nasi bungkus dan lain-lain.
Selain membagikan di lokasi, DWP SMK PP Banjarbaru juga membagikan beberapa paket sembako di sepanjang jalan yang dilalui. (SMK PP Banjarbaru/ykw)