Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Balangan

Dukung Perkembangan Keagamaan, Adaro Bantu Gelar Festival Maulid Habsyi

Avatar
1125
×

Dukung Perkembangan Keagamaan, Adaro Bantu Gelar Festival Maulid Habsyi

Sebarkan artikel ini
Festival Maulid Habsyi se-Kabupaten Balangan, di halaman Masjid Al Akbar, Paringin Selatan, Minggu (25/9/2022). (Sumber Foto: vit/koranbanjar.net)

Bupati Balangan yang diwakili oleh Asisten III Setda, H Akhmad Nasa’i resmi menutup Festival Maulid Habsyi se-Kabupaten Balangan, di halaman Masjid Al Akbar, Paringin Selatan, Minggu (25/9/2022).

BALANGAN, koranbanjar.net Festival Maulid Habsyi digelar selama dua hari, pada 24-25 September 2022, yang diikuti sejumlah kelompok habsyi di Kabupaten Balangan, baik kelompok putra maupun putri.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Atas nama jajaran Pemkab Balangan, Asisten III Setda, H Akhmad Nasa’i menyampaikan apresiasi kepada para panitia dan donatur yang telah bekerja keras menyelenggarakan Festival Maulid Habsyi yang mewadahi bakat-bakat kesenian Islami di Balangan.

“Atas nama pemerintah, kami mengucapkan banyak terima kasih panitia dan pendukung, serta kepada PT Adaro Indonesia yang telah mendanai Festival Habsyi ini,” katanya.

Sehingga menjadi wadah kreasi Islami dari bakat-bakat potensial yang ada di bumi Sanggam, bahkan bukan hanya bakat-bakat kesenian tetapi juga yang tak kalah penting adalah semangat syiar keislaman.

Fajerianur Musadi, Community Relations Section Head PT Adaro Indonesia menyampaikan, Adaro sangat mendukung kegiatan ini dan tentunya mengharapkan dengan selalu bershalawat dan berdoa, akan membawa keberkahan di Kabupaten Balangan.

“Dengan kegiatan Festival Maulid Habsyi, kami mewakili perusaan berharap juga mendapatkan berkahnya. Semoga dengan selawat dan doa kita, mendatangkan manfaat yang sebesar-sebarnya di Kabupaten Balangan yang kita cintai ini,” ujarnya.

Fajerianur Musadi, Community Relations Section Head PT Adaro Indonesia, Rabu (28/9/2022). (Sumber Foto: vit/koranbanjar.net)

Menurut Fajerianur, dukungan ini merupakan komitmen Adaro dalam mengembangkan bakat generasi muda di sekitar wilayah operasional, khususnya dalam bidang keagamaan. Dalam Festival Maulid Habsyi ini, Adaro memberikan dukungan sebesar Rp50 juta.

Sementara itu, Ketua Pelaksana Festival Maulid Habsyi, H Husin menyampaikan bahwa digelarnya Festival Maulid Habsyi ini, bertujuan sebagai ajang promosi serta memajukan dan mengasah kemampuan kelompok-kelompok habsyi agar berkembang lebih baik lagi.

“Selama dua hari dua malam ini, acaranya berjalan dengan tertib, aman, dan damai. Kita juga berharap pada tahun-tahun kedepannya agar lebih luas lagi pelaksanaannya ke tingkat se-Banua Enam,” harap Husin.

Adapun, salah satu perwakilan kelompok habsyi yang berhasil meraih juara pertama, M Rizki Akbar juga mengungkapkan rasa senangnya, dan mengharapkan dukungan dari berbagai pihak untuk penyelenggaraan Festival Habsyi.

“Kami sangat senang dan bahagia bersama teman-teman bisa memenangkan lomba di festival ini. Kami juga berharap agar PT Adaro Indonesia ke depannya bisa lebih meningkatkan dan bisa terus mensupport Festival Habsyi ini,” ucap Rizki Akbar.

Festival Maulid Habsyi ditutup dengan penyerahan piala dan penghargaan kepada peserta kelompok habsyi yang berhasil meraih juara lomba. (vit/dya)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh