KOTABARU, koranbanjar.net- Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Kotabaru mengingatkan masyarakat lebih peduli lagi dengan sampah. Ini ditegaskan dalam Peringatan Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN), yang digelar di kawasan wisata Siring Laut Kotabaru, Bumi Saijaan, Sabtu (22/02/2020) sore.
Dengan menunjukkan barang-barang hasil daur ulang sampah dalam peringatan hari HPSN, pihaknya juga berharap bisa menjadikan masyarakat Kotabaru makin sadar terhadap persoalan sampah dan peduli lingkungan.
Kepala DLH Kotabaru Arif Fadilah mengatakan, melalui momentum HPSN ini, pihaknya mengimbau agar masyarakat Kotabaru makin peka dan sadar, peduli terhadap sampah.
“Caranya mudah, hanya tidak lagi membuang sampah sembarangan,” katanya, minggu (23/2/2020)
Arif juga mengatakan, pihaknya akan terus meningkatkan kinerja dalam penanganan dan penanggulangan sampah di Kotabaru. Penanganan sampah itu menjadi salah satu program prioritas terlebih tentang titik-titik sampah dalam kota ini.
“Ya, terkait sampah itu dalam penanganan khususnya di kota ini sudah bisa kami tangani dengan baik,” ujarnya.
Dia juga menyampaikan permasalahan sampah akan dapat ditangani maksimal apabila mendapat dukungan penuh dari masyarakat di Kotabaru.
“Kalau hanya kami dan petugas kebersihan yang serius menangani sampah, maka tidak mungkin bisa maksimal, tanpa didukung penuh dengan kesadaran masyarakat terhadap kebersihan lingkungan dengan cara membuang sampah pada tempatnya,” pungkasnya. (cah/dya)