Musibah bencana kebakaran seorang warga Desa Guntung Ujung Kecamatan Gambut Kabupaten Banjar, ditinggal kerja sebagai wakar atau penjaga malam, rumahnya ludes “dimakan” api.
BANJAR,koranbanjar.net – Musibah kebakaran yang menimpa Yusan bersama istri dan memiliki empat ini, terjadi Selasa (29/12/2020) dinihari sekitar pukul 03.00 Wita. Musibah kebakaran yang terjadi juga menimpa rumah Umi Kasum. Sehingga, ada dua rumah terbakar.
Informasi yang dikumpulkan koranbanjar.net, rumah dalam keadaan kosong tidak berpenghuni. Sedangkan Yusan sedang bekerja sebagai wakar.
Rumah yang terletak di Jalan Padat Karya RT 3 RW 1 Desa Guntung Ujung, bangunan rumah didominasi kayu ini begitu cepat api membakar seluruh bangunan dari kedua rumah.
Cepatnya kobaran api, apalagi rumah ini terletak cukup jauh dari rumah tetangga lainnya, sehingga tidak banyak yang bisa diberikan pertolongan oleh warga sekitar dan mengetahui musibah kebakaran.
Akibat musibah kejadian menimpa dan meludeskan seluruh harta benda, tak ada satupun barang milik korban dapat terselamatkan. “Hanya tertinggal baju di badan lagi,” cetus pemilik rumah.
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Banjar Irwan Kumar yang dihubungi koranbanjar.net, Selasa (29/12/2020) siang, belum dapat terkonfirmasi. (dya)