Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar

Dinas Pariwisata Benahi Bangunan Eks Cafe untuk Musala di Siring Laut Kotabaru

Avatar
517
×

Dinas Pariwisata Benahi Bangunan Eks Cafe untuk Musala di Siring Laut Kotabaru

Sebarkan artikel ini

KOTABARU, KORANBANJAR.NET – Dinas Pariwisata Kotabaru melakukan kegiatan pembersihan dan pengecatan secara gotong-royong pada bangunan eks cafe yang akan dijadikan musala bagi pengunjung di Siring Laut, Kotabaru, Jumat (25/1/2019).

Saat ditemui koranbanjar.net di sela kegiatan, Kepala Dinas Pariwisata Kotabaru, Khairian Ansari, mengatakan, kegiatan gotong-royong ini untuk menindaklanjuti keluhan masyarakat dan pengunjung yang kerap mengatakan bahwa tidak ada musala di Siring Laut.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

“Ini berdasarkan keluhan masyarakat, dan memang ada fasilitas kami yang sebelumnya digunakan untuk cafe, namun sekarang sudah tak berfungsi lagi. Jadi untuk sementara ini, kami akan fungsikan kegunaan bangunannya untuk musala,” jelasnya.

Ia menambahkan, musala yang sedang dibenahi pihaknya ini nantinya akan difasilitasi dengan kipas angin, dan sejumlah perlengkapan salat.

“Musala ini akan terus difungsikan sambil menunggu rencana pembangunan masjid terapung di Siring Laut Kotabaru yang saat ini masih dalam tahap penjajakan perencanaan,” ujarnya. (mj-030/dny)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh