Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Kalsel

Dinas Kominfo Kalsel Raih Penghargaan AMCD 2023

Avatar
347
×

Dinas Kominfo Kalsel Raih Penghargaan AMCD 2023

Sebarkan artikel ini
Kepala Dinas Kominfo Kalsel, Muslim menerima penghargaan peringkat ke-2 dari Kementerian Kominfo RI untuk kategori Media Center Terbaik Kontribusi Foto di Portal Berita Info Publik pada Anugerah Media Center Daerah (AMCD) 2023, di Depok, Jawa Barat, Selasa (28/2/2023). (Foto: MC Kalsel/Koranbanjar.net)
Kepala Dinas Kominfo Kalsel, Muslim menerima penghargaan peringkat ke-2 dari Kementerian Kominfo RI untuk kategori Media Center Terbaik Kontribusi Foto di Portal Berita Info Publik pada Anugerah Media Center Daerah (AMCD) 2023, di Depok, Jawa Barat, Selasa (28/2/2023). (Foto: MC Kalsel/Koranbanjar.net)

Dinas Kominfo Provinsi Kalimantan Selatan kembali meraih penghargaan peringkat ke-2 dari Kementerian Kominfo RI untuk kategori Media Center Terbaik Kontribusi Foto di Portal Berita Info Publik pada Anugerah Media Center Daerah (AMCD) 2023, di Depok, Jawa Barat, Selasa (28/2/2023).

DEPOK, koranbanjar.net Kepala Dinas Kominfo Kalsel, Muslim mengatakan penghargaan ini merupakan hasil sebuah upaya dan perjuangan pengelola Media Center Kalsel yang membuahkan satu penghargaan dari Kementerian Kominfo RI.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

“Kita patut berbangga, karena Media Center Kalsel di tahun ini mampu mempertahankan prestasi di tiga besar tingkat nasional,” kata Muslim.

AMCD sudah dilaksanakan sejak 2015 dan sejak itu pula Direktorat Pengelolaan Media selalu memberikan hadiah secara rutin di acara ini.

Kegiatan AMCD ini dilaksanakan sebagai apresiasi kepada Media Center Daerah, untuk menguatkan kerja sama dan jaringan komunikasi, memberikan motivasi kepada daerah-daerah yang lain supaya kedepannya dapat bergabung di media untuk menjalin pertukaran konten dengan Kominfo.

“Kedepan, dengan diraihnya penghargaan ini, makin meningkatkan semangat para pengelola Media Center di Provinsi Kalsel,” pungkas Muslim. (Bay)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh