Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Tanah Bumbu

Desa Batulicin Irigasi Terima Penghargaan Proklim Lestari

Avatar
431
×

Desa Batulicin Irigasi Terima Penghargaan Proklim Lestari

Sebarkan artikel ini
Desa Batulicin Irigasi menerima penghargaan Proklim dari Kementerian LHKH. (Sumber Foto: Kominfo Tanah Bumbu/koranbanjar.net)

Desa Batulicin Irigasi Kecamatan Karang Bintang Kabupaten Tanah  menerima penghargaan Proklim Lestari 2021 dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) RI tahun 2021.

JAKARTA,koranbanjar.net – Penganugarahan penghargaan tertinggi Proklim itu diserahkan pada puncak kegiatan Festival Iklim Tahun 2021 yang dilaksanakan KLHK RI.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Penghargaan diterima langsung Kepala Desa Batulicin Irigasi Supriadi didampingi Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Tanah Bumbu di Jakarta, Selasa (19/10/21).

Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Tanah Bumbu, Mahriyadi Noor mengatakan,sejak tahun 2017 telah mengusulkan Desa Batulicin irigasi untuk mengikuti Program kampung Iklim dan berhasil meraih trophy Proklim kategori Utama tingkat Nasional dan telah membina 10 lokasi binaan.

Selanjutnya di tahun 2019, kembali diusulkan sebagai lokasi Proklim, sehingga pada tahun 2021 ini dapat diusulkan dalam Proklim Kategori Lestari.

“Atas kerja keras bersama baik DLH Tanah Bumbu beserta DLH Provinsi Kalimantan Selatan dan Balai PPIKHL pada tahun 2021 ini, Desa Batulicin Irigasi dapat meraih penghargaan tertinggi dalam kategori Proklim,” ujarnya.

Sementara itu, Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI Siti Nurbaya menyatakan bahwa kolaborasi semua pihak dalam pengendalian perubahan iklim merupakan kekuatan bersama.

Untuk menyukseskan komitmen pemerintah dalam menurunkan tingkat emisi GRK.

“Diharapkan pelaksanaan Proklim dan keberlanjutannya ini dapat dipertahankan dan dikembangkan di berbagai lokasi di seluruh Indonesia untuk mewujudkan Indonesia rendah emisi dan berketahanan iklim,” ujarnya

Melalui moment ini KLHK juga akan melakukan penyerahan penghargaan Program Kampung Iklim kepada Lokasi Proklim Kategori Utama dan Lestari, Apresiasi Pembinaan Proklim dan Apresiasi Pendukung Proklim (mitra/swasta).

Karena telah aktif dalam mendukung dan mengembangkan Proklim sebagai Bentuk kontribusi nyata para pihak dalam upaya pengendalian perubahan iklim.

Penerima trophy Proklim Lestari tingkat Nasional yang merupakan penghargaan tertinggi dalam kategori Program Kampung Iklim. (kominfotanahbumbu/dya)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh