Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar

Canggih, Aplikasi E-Revjo akan Dukung ASN Menanam Pohon

Avatar
514
×

Canggih, Aplikasi E-Revjo akan Dukung ASN Menanam Pohon

Sebarkan artikel ini

BANJARBARU, KORANBANJAR.NET – Sangat kreatif! Program Aparatur Sipil Negara (ASN) Menanam yang dijalankan untuk mendukung gerakan Revolusi Hijau Pemprov Kalsel ini, mewajibakan setiap ASN Kalsel yang mengalami kenaikan pangkat atau sedang menjalani promosi jabatan, harus menanam 25 batang pohon terlebih dahulu.

Oleh karena itu, untuk mendukung Program ASN Menanam ini, Dinas Kehutanan (Dishut) Kalsel dalam waktu dekat akan meluncurkan aplikasi e-Revjo ASN pada aplikasi RimbaONE Mobile berbasis android, Selasa (27/11/2018). Dengan aplikasi ini, setiap ASN dapat dengan mudah melakukan pendaftaran dan bukti online penanaman pohonnya.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Operator aplikasi e-Revjo ASN ini ditangani oleh pihak Balai Pembenihan Tanaman Hutan (BPTH), yang pada hari Selasa (27/11/2018), telah mendapatkan pelatihan singkat dari penyedia aplikasi, bersama oleh Kasi Rehabilitasi Hutan dan Lahan (RHL), Rini Hartati.

Dari pelatihan singkat itu, diharapkan pihak BPTH telah siap menguji coba aplikasi e-Revjo ASN, agar kemudian dapat diluncurkan pada medio Desember 2018, yaitu pada saat sosialisasi ke seluruh SKPD. (dshtklsl/dny)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh