Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar

Bupati Tinjau Proyek Pelebaran Jalan

Avatar
318
×

Bupati Tinjau Proyek Pelebaran Jalan

Sebarkan artikel ini

KOTABARU, KORANBANJAR.NET – Bupati Kotabaru Sayed Jafar Al-Idrus bersama rombongan SKPD meninjau langsung rencana pelebaran jalan tempat wisata Pantai Gedambaan Kecamatan Pulau Laut Utara, belum lama tadi.

Menurut Sayed Jafar, untuk pelebaran jalan ini nanti10 meter, 6 meter bersih, 1 meter untuk parit kiri kanan, serta 1 meter untuk bahu jalan kiri kanan. Dan akan dimulai pengerjaannya dari wilayah Pantai Gedambaan menuju arah ke perkotaan.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

“Pelebaran jalan ini bertujuan mengantisipasi peningkatan objek pariwisata yang ada di Kotabaru khususnya pantai Gedambaan,” katanya, Rabu (20/3/2019).

Kepala Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air, Joni Anwar, menambahkan untuk pelebaran jalan ini akan dilaksanakan pada tahun ini dengan dana kurang lebih Rp2,5 miliar.

Dengan pekerjaan, lanjutnya, akan dilaksanakan secara bertahap dan akan dilanjutkan pada anggaran 2020 mendatang.

“Kita akan lihat sampai di mana pengerjaan pada tahun ini dan akan kita lanjutkan di tahun selanjutnya,”tegas Joni

Sementara itu Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, Ir. Rurien Srihardjanti mendukung penuh apa yang menjadi kebijakan Bupati Kotabaru dalam akses pelebaran jalan untuk wisata di Kotabaru yang saat ini sudah banyak dikunjungi masyarakat dari dalam daerah maupun luar daerah.

“Ini sudah terencana semuanya sesuai dengan visi misi beliau agrobisnis dan pariwisata,” jelasnya.

Pada peninjauan tersebut dihadiri Kadis Pariwisata, Kadis Diskominfo, Kadis Cipta Karya, Kadis Lingkungan Hidup, Kadis BPKAD serta Sekertaris SKPD.(diskomimfo/cah)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh