Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Tabalong

Bupati Tabalong Mutasi Besar-Besaran Pejabat Pemkab, Sejumlah Camat di Tabalong Bergeser

Avatar
756
×

Bupati Tabalong Mutasi Besar-Besaran Pejabat Pemkab, Sejumlah Camat di Tabalong Bergeser

Sebarkan artikel ini
Pengambilan sumpah janji jabatan pejabat administrator dan pengawas di pimpin Bupati Tabalong, Anang Syakhfiani. (foto: arif/koranbanjar.net)

Sebanyak 162 pejabat di lingkungan Pemkab Tabalong kembali bergeser. Pelantikan dan pengambilan sumpah janji jabatan dipimpin Bupati Tabalong, Anang Syakhfiani di Pendopo Bersinar, Kamis (02/03/2023).

TABALONG, koranbanjar.net – Dari ratusan pejabat yang mengalami mutasi dan promosi tersebut, 69 orang merupakan pejabat administrator dan 93 pejabat pengawas.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Adapun di antara para pejabat yang bergeser terdapat sejumlah pejabat Kecamatan yaitu, Camat Tanjung kini di isi oleh Rofik Aziddin usai ditinggalkan Arianto yang bergeser menjabat sebagai sekretaris Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Tabalong.

Camat Upat yang sebelumnya di isi Rofik Aziddin kini dijabat oleh Agustian Rusli yang sebelumnya menjabat Sekcam Banua Lawas.

Kemudian Camat Jaro, Suwandi, kini menjabat sebagai Camat Kelua. Ia digantikan Sakam, yang sebelumnya menjabat Camat Kelua.

Camat Muara Uya diisi Sunardi menggantikan Abdul Wahid yang bergeser menjadi Camat Murung Pudak.

Selanjutnya, Camat Tanta diisi Adi Fazar menggantikan Bahdur yang kini menduduki jabatan baru sebagai Sekretaris Kesbangpol Tabalong.

Camat Bintang Ara yang sebelumnya dijabat Suriadi kini diduduki Mulyadi. Sementara Suriadi menempati jabatan baru sebagai Kabag Umum DPRD Tabalong.

Sementara Bupati Tabalong, Anang Syakhfiani menyampaikan selamat bertugas kepada camat baru.

“Ada beberapa orang yang terkena promosi horizontal dan ini lengkap camatnya prestasinya bagus PKK kecamatannya juga bagus,” ujarnya.

Anang berharap agar camat-camat yang baru selain konsen bekerja sesuai untuk tupoksinya juga mendorong istrinya sebagai ketua tim PPK untuk banyak melakukan kegiatan-kegiatan yang bermanfaat.

“Karenanya kecamatan yang berhasil itu bukan hanya berhasil dari sisi kegiatan pemerintahan pembangunan dan penyelenggaraan pemilihan kemasyarakatan tetapi juga kegiatan-kegiatan PKK pasti ditampilkan,” tuturnya.

(anb/rth)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh