Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Hulu Sungai Selatan

Bupati Hulu Sungai Selatan Launching Bansos Rastrada

Avatar
456
×

Bupati Hulu Sungai Selatan Launching Bansos Rastrada

Sebarkan artikel ini
Bupati Hulu Sungai Selatan launching Bansos Rastrada, Rabu (25/8/2021). (Sumber Foto: Kominfo HSS)

Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) terus berupaya mensejahterakan kehidupan warganya. Diantaranya, launching Bansos Rastrada atau beras sejahtera daerah, juga penyerahan bantuan covid-19, Rabu (25/8/2021).

HULUSUNGAISELATAN,koranbanjar.net – Hal ini sesuai dengan visi misinya untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat dunia dan akhirat. Hingga saat ini, berdasarkan data terakhir, angka kemiskinan di HSS telah menurun sebesar 5,17 persen pada Tahun 2020.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Upaya konsisten dilakukan pemerintah daerah untuk kesejahteraan masyarakat, adalah penyaluran Bansos kepada sejumlah keluarga penerima manfaat (KPM) dengan program Rastrada.

Hari ini, Rabu (25/08/2021) di kantor Kelurahan Jambu Hilir Kecamatan Kandangan, Bupati HSS Drs H Achmad Fikry M AP didampingi Wabup Syamsuri Arsyad SAP MA beserta Kepala Dinas Sosial Nordiasnyah SSos MSi melaunching bantuan Rastrada.

Sekaligus dirangkai dengan penyerahan Bansos masyarakat terdampak Covid-19 APBD Kabupaten HSS TA. 2021.

Bansos Program Beras Sejahtera Daerah (Rastrada) ini disalurkan bagi penerima BST Kemensos yang sebelumnya adalah penerima Rastrada. BST Kemensos itu telah berakhir penyalurannya pada bulan Juni 2021 ini.

Rastrada akan disalurkan setiap bulannya sebanyak 10kg/KPM. Bantuan ini terhitung dari bulan Juli, dan diserahkan 2 bulan (periode Juli dan Agustus) sekaligus di bulan Agustus.

Selanjutnya bantuan akan diserahkan hingga nantinya bulan Desember Tahun 2021.

Menurut Kadinsos, penerima Rastrada berjumlah 1.830 KPM sesuai dengan hasil musyawarah kelurahan atau musyawarah desa.

Selain itu, ada bansos bagi masyarakat yang terdampak Covid-19, melalui Dana Insentif Daerah. Bansos ini diberikan kepada 127 Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Bupati berharap dengan adanya Rastrada ini dapat memberikan kepastian kepada masyarakat di HSS dalam memenuhi kebutuhan dasarnya.

“Inilah upaya pemerintah yang terus dilakukan meskipun ditengah pandemi Covid-19. Kebutuhan dasar masyarakat dapat terus terpenuhi terpenuhi,” ucap Bupati

Achmad Fikry juga berpesan agar masyarakat di HSS dapat sesegeranya ke rumah sakit atau fasilitas kesehatan lainnya apabila mengalami sakit serta selalu mentaati protokol kesehatan yang merupakan ikhtiar bersama untuk memutus mata rantai penularan Covid-19.

Kalau ingin seperti dulu, mari bersama-sama berdoa dan berikhtiar yakni memakai masker, mencuci tangan, menghindari kerumunan dan jangan berpergian kemana-mana.

“Kalau bekerja, silahkan saja, tapi jangan pergi ke luar daerah yang tidak aman. Kalau awak garin, lakasi ke Puskesmas jangan sampai menunggu parah baru ke rumah sakit, ” pesannya.

Mazeri, salah seorang warga Banyu Barau Kelurahan Kandangan Barat yang secara simbolis menerima bantuan sosial Covid-19, sangat bersyukur dan berterimakasih dengan adanya bansos diberikan hari ini.

Ini nampak terlihat di raut wajah lelaki sehari-harinya berprofesi sebagai tukang kayu tersebut.

Nampak ikut hadir dalam acara, Asisten Administrasi Pemerintahan Drs Efran MAP, Kepala BPKPD HSS Drs H. Nanang FMN MSi, Inspektur Ir Rusmajaya MT.

Kabag Prokopim Ika Aguspiannor SSos MIP, Kabag Kesra Fajar Abdi ST, Camat Kandangan Lothvie Rahmanie SSTP MSi, Perwakilan Bank Kalsel, Perwakilan Bulog serta para KPM. (kominfohulusungaiselatan/dya)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh