Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Tabalong

Buka BUM 2022, Bupati Tabalong Tekankan Prokes Ketat Selama Kegiatan

Avatar
369
×

Buka BUM 2022, Bupati Tabalong Tekankan Prokes Ketat Selama Kegiatan

Sebarkan artikel ini
Bupati Tabalong, Anang Syakhfiani. (foto : arif/koranbanjar.net)

Bupati Tabalong Anang Syakhfiani, secara resmi membuka pelaksaan Bazar UMKM Milenial (BUM) 2022 di Tanjung Expo Center, pada, Kamis (3/3/2022) sore.

TANJUNG,koranbanjar.net – Dalam sambutannya, Bupati menyampaikan pentingnya penerapan protokol kesehatan selama kegiatan berlangsung.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Hal itu dikarenakan banyak orang yang mempertanyakan kepada dirinya kenapa kegiatan ini diizinkan untuk dilaksanakan di saat Tabalong berstatus PPKM level III.

“Saya ingin memberikan jawaban atas pertanyaan ini, ada dua event besar dalam bulan-bulan ini yang dilaksanakan oleh para pemuda di Tabalong, yang pertama Road Race dan yang kedua Kejuaraan Bulutangkis. Alhamdulillah dengan menerapkan Prokes sangat ketat, jangankan menjadi klaster, satu saja tidak ada yang terkonfirmasi positif,” jelasnya.

Bupati lalu memberikan pandangannya, jika virus corona itu adalah sesuatu yang tidak waras, maka yang waras inilah yang harus bisa menyesuaikan.

“Tidak mungkin yang tidak waras menyesuaikan ke kita. Caranya adalah kita tetap menerapkan prokes, pakai masker, serta menjaga jarak,” ujarnya.

Bupati juga menekankan, jika selama pelaksanaan kegiatan berlangsung sampai tanggal 12 Maret 2022 kemudian dalam perjalanannya atas hasil pengukuran suhu badan lalu diantara pengunjung ada yang terindikasi, terpapar covid-19 maka kegiatan akan terpaksa ditutup.

“Jika ada satu saja yang terkonfirmasi positif, maka kegiatan ini saya perintahkan untuk ditutup, walaupun kegiatan belum selesai,” tegasnya.

Lebih lanjut Bupati menambahkan, kepada panitia dan DPD KNPI Tabalong agar semua bisa menjaga lokasi kegiatan sehingga tidak menjadi klaster baru.

“Oleh karenanya pintu masuk dan pintu keluar supaya diatur sebaik-baiknya, saya sudah bicara dengan pak Kapolres dan Pak Dandim, pihak keamanan akan membantu kegiatan ini,” tuturnya.

(Anb/slv)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh