Pati Bareskrim Mabes Polri Brigjen Pol Yustan Alpiani menyempatkan waktunya berkunjung ke lokasi dampak bencana banjir di Kabupaten Banjar, mengunjungi warga di tenda pengungsian Gunung Balai Pingaran Kecamatan Astambul, Jumat (22/1/2021) siang.
BANJAR,koranbanjar.net – Perwira tinggi berpangkat Brigjen yang pernah menjabat Direktur Ditreskrimum di Polda Kalsel, Polda Kaltim dan Polda Sulsel, ini datang khusus bersama rombongan ke Kabupaten Banjar Provinsi Kalimantan Selatan.
Mengunjungi dan menyerahkan berbagai bantuan logistik dan konsumsi pada beberapa titik posko maupun dapur umum di Kabupaten Banjar.
Ia juga menyambangi para pengungsi yang bertahan di tenda pengungsian di kawasan perkebunan karet di Gunung Balai Pingaran.
Brigjen Pol Yustan Alpiani SIK MHum merupakan putra daerah yang berdasarkan ST Kapolri Nomor : ST/761/III/KEP./2020 tertanggal 3 Maret 2020, sekarang menduduki jabatan baru sebagai Pati Bareskrim ditugaskan pada Kementerian Agraria dan Tata Ruang BPN RI.
Kunjungan dia dan rombongan di tenda pengungsian mendapatkan sambutan antusias para pengungsi.
“Kami berterima kasih dikunjungi dan diberi bantuan oleh polisi perwira tinggi,” kata Amat, warga setempat. (dya)