Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar

BREAKING NEWS, Mobil Merah Terbakar di Tengah Jalan

Avatar
507
×

BREAKING NEWS, Mobil Merah Terbakar di Tengah Jalan

Sebarkan artikel ini

Kabar terkini, sebuah mobil sedan berwarna merah dengan nomor polisi DA 1462 TX telah terbakar di tengah jalan, persisnya di Jl A Yani Km 29 (sekitar pabrik Coca-Cola), Landasan Ulin, Kota Banjarbaru, Senin dinihari, (8/02/2021) sekitar pukul 00.10 wita.

BANJARBARU, koranbanjar.net – Sebuah mobil sedan berwarna merah terbakar pada bagian kap depan hingga bagian atap, api berkobar dengan tinggi, sehingga mengundang perhatian pengguna jalan dari kejauhan. Apalagi kawasan Jl A Yani Km 29 Landasan Ulin, tepat di depan sebuah areal pemakaman umum tersebut cukup gelap.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Baca Juga : https://koranbanjar.net/listrik-konslet-1-mobil-habis-terbakar/

Informasi yang diperoleh koranbanjar.net, Senin dinihari (08/02/2021) sekitar pukul 00.15 wita, kobaran api seperti menggulung bagian depan dan bagian dalam mobil sedan itu. Belum diketahui penyebab mobil terbakar.

TERBAKAR – Api di mobil merah sedang dipadamkan. (foto:kiriman anggota Buser 690 Banjar)

Kobaran api mengundang perhatian banyak pengguna jalan, bahkan tidak lama saat kejadian berlangsung, beberapa rekanan emergency, polisi maupun pemadam tiba di lokasi. Pengguna jalan maupun warga sekitar berhamburan turun ke jalan, mendekati lokasi kejadian untuk melihat dan memastikan peristiwa tersebut.

PADAM – Api yang membakar mobil sudah padam. (foto:kiriman anggota Buser 690 Banjar)

Baca Juga : https://koranbanjar.net/mobil-pelangsir-terbakar-di-pom-bensin/

Hanya dalam hitungan menit, beberapa petugas berhasil memadamkan api yang berkobar di bagian depan dan atap mobil itu. Hingga berita diturunkan, belum diketahui penyebab mobil terbakar, begitupula nasib pengemudi.

Baca Juga : https://koranbanjar.net/kecelakaan-maut-di-loksado-dua-tewas-dan-uang-puluhan-juta-terbakar/

(sir)     

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh