Telah terjadi kebakaran lahan di Cempaka tepatnya di belakang pasar Galuh Cempaka, Ahad (8/11/2020) siang. Terbakarnya lahan diduga kuat ada oknum yang sengaja membakar.
BANJARBARU, koranbanjar.net – Lahan yang terbakar tak banyak, hanya beberapa meter saja dan sudah berhasil dipadamkan oleh BPBD Banjarbaru.
Kata seorang staf Upt pertanian yang berdekatan dengan lahan kebakaran tersebut, api memang ada di beberapa titik, namun tak sampai melahap lahan lainnya, dan api sudah berhasil dikuasi oleh pihak BPBD Banjarbaru.
Katanya, titik api berbeda-beda, jadi kemungkinan kuat ada yang sengaja membakar. Ia juga mengatakan kejadian seperti ini tak hanya kali ini, tapi sering sekali jika di musim panas seperti sekarang. “Banyak pang tadi titik apinya, kira-kira dasar ada nang sengaja,” ketusnya dalam Bahasa Banjar.
Ia menerangkan, jika tidak segera dipadamkan, maka api akan cepat sekali menghabiskan lahan yang ada.
Data dihimpun media ini, ada sebanyak 3 titik api yang yang membakar lahan di Campaka itu, meski berhasil dipadamkan, pohon serta rumput panjang masih menyisakan abu atau arang. (san/maf)