Warga dihebohkan dengan penemuan bayi berjenis lelaki pada sebuah pondok kosong di Jalan Pelabuhan Feri Stagen, RT.12, Desa Stagen, Kecamatan Pulau Laut Utara, Kabupaten Kotabaru, Kalimantan Selatan (Kalsel), Kamis (19/8/2021) sekitar pukul 10.30 Wita..
KOTABARU, koranbanjar.net – Bayi lelaki itu ditemukan warga yang sedang melintas di jalan tersebut dengan kondisi masih hidup dibalut kain batik. Dugaan sementara, bayi ini dibuang orang tuanya.
Kapolres Kotabaru, AKBP Andi Adnan Syafruddin melalui Kapolsek Pulau Laut Utara, Iptu Yacob Sihasale mengatakan, bayi ini diperkirakan berusia lima hari.
“Diduga kuat, bayi tersebut baru lahir kemudian dibuang. Tubuh mungilnya hanya diselimuti kain,” terangnya.
Ia menambahkan, saat ini bayi tersebut sudah mendapatkan penanganan oleh tenaga kesehatan (Nakes) yang kebetulan sedang melaksanakan vaksin kedua di Polsek Pulau Laut Utara.
“Bayi sudah sempat kami bersihkan dan diberi asupan, sebelum dibawa ke RSUD PJS Kotabaru,” ucapnya.
Saat ini, Polres Kotabaru sedang menangani kasus penemuan bayi tersebut guna mencari tahu keberadaan pelaku yang tega membuang sosok bayi mungil tak berdosa itu.(cah/ykw)