Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Hulu Sungai Selatan

Bendera Merah Putih Raksasa Dibentangkan di Gunung Batu Bini HSS

Avatar
379
×

Bendera Merah Putih Raksasa Dibentangkan di Gunung Batu Bini HSS

Sebarkan artikel ini
Upacara pengibaran bendera merah putih raksasa di tebing Gunung Batu Bini, Kecamatan Padang Batung, Kabupaten HSS, Sabtu (18/5/2024) pagi. (Sumber foto: Devi/koranbanjar.net)

Bendera merah putih raksasa dibentangkan di Tebing Gunung Batu Bini, Desa Batu Bini, Kecamatan Padang Batung, Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS), Sabtu (18/6/2024) pagi.

HULU SUNGAI SELATAN, Koranbanjar.net – Aksi pengibaran bendera tersebut, digelar dalam rangka memeriahkan peringatan hari ulang tahun (HUT) ke-75 Proklamasi 17 Mei 1949.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Bendera berukuran 10×20 meter tersebut, dibentangkan oleh tim dari Vertical Rescue Indonesia (VRI), dengan ketinggian 100 meter.

Seremonial upacara dipimpin Penjabat (Pj) Bupati HSS Hermansyah, dihadiri pejabat perangkat daerah terkait, dan diikuti berbagai unsur mulai dari Lanal, hingga peserta umum. Penurunan bendera dilaksanakan sore harinya.

Pj Bupati HSS Hermansyah mengatakan, kegiatan tersebut digelar dalam rangka memperingati Proklamasi yang terjadi pada 17 Mei 1949 silam.

“Ini adalah momentum yang sangat bersejarah bagi warga Kalimantan, ini adalah bukti agar jejak juang, semangat kepahlawanan, semangat patriotisme, dan nilai kejuangan yang diwariskan para pejuang dahulu mempertahankan kemerdekaan, agar tetap diwarisi generasi muda yang saat ini,” tutur Hermansyah usai upacara tersebut.

Pj Bupati berharap, generasi saat ini dapat mengisi perjuangan dengan pembangunan.

“Kita ingin agar bangsa kita selalu bermartabat, dan maju sejahtera,” pungkasnya.

Proklamasi 17 Mei 1949 dilakukan setelah melalui gerilya oleh para pejuang dipimpin Brigjen TNI H Hasan Basry.

Isi Proklamasi menyatakan bahwa Rakyat Indonesia di Kalimantan, mempermaklumkan berdirinya pemerintahan Gubernur Tentara ALRI Divisi IV Pertahanan Kalimantan. Hingga akhirnya, kekuasaan Kalimantan diserahkan kepada pemerintah Republik Indonesia sampai saat ini.

(dvh/rth)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh